Pribadi, BagusWitjaksono (2011) Pengaruh Budaya Kelompok Masyarakat dan Intensifikasi Pajak Terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi dalam Peningkatan Pajak Penghasilan (Studi Kasus Pada Sektor Privat dan Non Privat di Kota Mala. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh budaya kelompok masyarakat dan intensifikasi pajak terhadap tingkat kepatuhan wajib pajak orang pribadi dalam peningkatan pajak penghasilan. Unit analisis dalam penelitian ini adalah wajib pajak orang pribadi yang memiliki NPWP dalam lingkup sektor privat dan non privat sebanyak 343 responden. Pengukuran variable pengaruh budaya kelompok masyarakat dalam penelitian ini menggunakan instrumen kuesioner dan variable intensifikasi pajak menggunakan instrumen kuesioner. Alat analisis yang digunakan yaitu pengujian regresi berganda serta untuk mengetahui variabel mana yang berpengaruh paling signifikan terhadap kepatuhan wajib pajak orang pribadi dilihat dari Standardized Coefficient Beta . Dari hasil analisis pengujian regresi berganda serta dilihat dari Standardized Coefficient Beta diperoleh kesimpulan bahwa pengaruh budaya kelompok masyarakat dan intensifikasi secara partial baik pengaruh budaya dan intesifikasi pajak keduanya memiliki pengaruh yang signifikan terhadap tingkat kepatuhan wajib pajak namun, apabila kedua variable baik atribut budaya dan intensifikasi pajak diukur secara simultan memiliki pengaruh yang lebih signifikan. Artinya akan lebih baik apabila kedua variable tersebut menjadi tolak ukur dalam mengukur tingkat kepatuhan wajib pajak walaupun secara terpisah/partial juga signifikan. Penelitian ini membagi budaya kelompok masyarakat menjadi 4 kategori etnis yaitu Arek, Matraman, Madura dan Chinese sebagai kategori budaya yang dominan berada di Kota Malang Jawa Timur. Implikasi dari penelitian ini dapat dijadikan pertimbangan oleh para regulator pajak dalam melakukan pendekatan kepada masyarakat dalam melakukan sosialisasi terkait perpajakan dan lebih menaruh perhatian khusus terhadap cara-cara pendekatan berbasis budaya seperti komunikasi interpersonal dengan tujuan untuk meningkatkan kepatuhan para wajib pajak orang pribadi
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FE/2011/622/ 051104599 |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 657 Accounting |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi |
Depositing User: | Endang Susworini |
Date Deposited: | 29 Dec 2011 12:04 |
Last Modified: | 29 Dec 2011 12:04 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/105681 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |