PratamaIB, Yehuda (2011) Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Pemilihan Topik Riset (SKRIPSI) oleh Mahasiswa Jurusan Akuntansi Universitas Brawijaya. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Penelitian ini dilakukan di Jurusan Akuntansi Universitas Brawijaya, dengan tujuan untuk mengetahui faktor apa saja yang mempengaruhi mahasiswa JAUB dalam menentukan topik riset (skripsi) mereka. Data yang diperoleh dalam penelitian ini adalah data primer yang diperoleh dari hasil kuisioner dan dilengkapi dengan hasil wawancara. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan jenis penelitian berupa studi kasus. Analisis data yang digunakan adalah Statistik Deskriptif untuk memberikan gambaran umum mengenai responden, topik skripsi yang mereka pilih, dan faktor yang mempengaruhinya. Selain itu, analisis data juga dilakukan dengan menggunakan Analisis Regresi Multinominal untuk mengetahui faktor apa saja yang mempengaruhi mahasiswa memilih topik skripsi mereka. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, skripsi dengan Topik Akuntansi Keuangan dan Pasar Modal dipengaruhi oleh faktor kemudahan data, Topik Akuntansi Sektor Publik dan Pendidikan dipengaruhi oleh faktor topik jarang, Topik Audit dipengaruhi oleh faktor ingin segera lulus, Topik Akuntansi Manajemen dan Perilaku dipengaruhki oleh faktor ingin melakukan riset baru, Topik Perpajakan dipengaruhi oleh faktor kemudahan data, Topik Sistem Informasi dipengaruhi oleh faktor koneksi, Topik Akuntansi Syariah dipengaruhi oleh faktor topik jarang, dan Topik lainnya dipengaruhi oleh faktor ingin melakukan riset baru.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FE/2011/304/051102315 |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 657 Accounting |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi |
Depositing User: | Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id |
Date Deposited: | 08 Jul 2011 09:49 |
Last Modified: | 18 Oct 2021 12:06 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/105336 |
![]() |
Text
051102315.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |