Analisis Manajemen Strategik Pada Perusahaan Jasa Angkutan Bus Penumpang Umum Dalam Rangka Peningkatan Pelayanan Kepada Customer” : Studi Kasus pada P.O Tentrem Malang

Zahro, LilisDiahIlmiatul (2011) Analisis Manajemen Strategik Pada Perusahaan Jasa Angkutan Bus Penumpang Umum Dalam Rangka Peningkatan Pelayanan Kepada Customer” : Studi Kasus pada P.O Tentrem Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Perubahan lingkungan eksternal merupakan sumber dari timbulnya peluang dan ancaman baru bagi perusahaan. Dalam menghadapi perubahan yang cepat manajemen perusahaan harus mempunyai kepekaan yang tinggi sehingga tidak terlambat dalam mengantisipasi dan menyesuaikan diri terhadap perubahan yang terjadi. Konsep manajemen strategik merupakan cara yang dapat membantu manajer dalam menghadapi perubahan yang berlangsung dengan cepat tersebut. Manajemen strategik sendiri merupakan suatu proses yang terdiri dari beberapa tahapan. Secara umum tahapantahapan tersebut terdiri dari dua tahapan utama yaitu perencanaan strategik dan implementasi serta pengendalian. PO Tentrem merupakan salah satu perusahaan dalam bidang jasa angkutan bus penumpang umum yang merupakan perusahaan jasa dengan kondisi eksternal perusahaan yang berubah dengan cepat. penelitian ini bertujuan untuk membantu perusahaan dalam menerapkan manajemen strategik sehingga perusahaan dapat menganalisis menetapkan strategi yang dapat diterapkan oleh perusahaan dalam mencapai tujuan yang telah ditetapkan sebelumnya. Berdasarkan analisis yang menggunakan alat-alat analisis ETOP, SAP, SWOT dan matriks General Electic’s dapat diketahui bahwa PO Tentrem memiliki kekuatan pada aspek sumber daya manusia dan aspek produksi dengan jumlah kendaraan yang banyak dan trayek yang bervariasi. Kelemahanutama yang dimiliki oleh perusahaan adalah tidak adanya ungsi pemasaran sehingga kegiatan promosi dan penjualan menjadi terbatas. Perusahaan memiliki peluang dengan adanya usulan penetapan tarie dengan sistem ceiling price yang akan memberikan kesempatan perusahaan untuk bersaing pada segi harga. sedangkan ancaman yang dihadapi adalah kondisi politik masa datang yang akan mempengaruhi kelancaran operasional perusahaan. Hasil analisis menunjukkan bahwa perusahaan dapat menerapkan strategi pertumbuhan internal dengan penetrasi dan strategi bisnis yang berfokus pada segi biaya mengingat tingkat persaingan dan tuntutan selera customer dimasa datang.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FE/2011/278/051102195
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 657 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id
Date Deposited: 05 Jul 2011 09:09
Last Modified: 18 Oct 2021 10:08
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/105306
[thumbnail of 051102195.pdf] Text
051102195.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Actions (login required)

View Item View Item