Pemeriksaan Manajemen Atas Fungsi Kepegawaian Pada PT. BPR Mentari Terang Tuban

WieldhaAyuKurniaDewi (2010) Pemeriksaan Manajemen Atas Fungsi Kepegawaian Pada PT. BPR Mentari Terang Tuban. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pemeriksaan manajemen pada fungsi kepegawaian PT. BPR Mentari Terang Tuban bertujuan selain untuk mengetahui bagaimana pencapaian efektivitas dan efisiensi fungsi sumber daya manusia pada PT. BPR Mentari Terang Tuban, juga untuk merekomendasikan alternatif perbaikan atas kelemahan yang ditentukan. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan menggunakan pendekatan studi kasus. Metode pengumpulan data pada penelitian ini dilakukan dengan cara: (1) studi lapangan, yaitu melalui wawancara, dokumentasi dan observasi, dan (2) studi pustaka. Analisa data dilakukan secara deskriptif dengan membandingkan 3 (tiga) elemen audit manajemen yaitu criteria, causes, dan effect, untuk mengetahui sejauh mana efektivitas dan fungsi sumber daya manusia. Sedangkan untuk mengetahui efisiensi fungsi sumber daya manusia, analisa data dilakukan melalui rasio perhitungan efisiensi dengan membandingkan beban SDM Fungsi sumber Daya Manusia PT. BPR Mentari Terang Tuban dengan pendapatan usaha selama 3 (tiga) tahun, yaitu tahun 2007, 2008, 2009. Batasan masalah dalam penelitian ini adalah aktivitas-aktivitas pada fungsi sumber daya manusia yang merupakan sasaran audit atas penyelenggaraan semua fungsi manajemen sumber daya manusia, yaitu: (1) Rekruitmen tenaga kerja, (2) Seleksi tenaga kerja, (3) Orientasi dan penempatan tenaga kerja, (4) penilaian prestasi kerja, (5) Perlindungan terhadap tenaga kerja, (6) Pemeliharaan hubungan dengan pegawai,(7) Pemutusan hubungan kerja dan pensiun. Berdasarkan analisis yang dilakukan dengan membandingkan criteria, causes, dan effeck, maka dapat disimpulkan bahwa fungsi kepegawaian PT. BPR Mentari Terang Tuban sebagian besar sudah efektif dan efisien, Namun fungsi sumber daya manusia harus terus melakukan evaluasi dan perbaikan terhadap kinerjanya, dengan tujuan untuk meningkatkan tingkat efektivitas dan efisiensi dimasa yang akan datang.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FE/2010/592/051003237
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 657 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id
Date Deposited: 27 Oct 2010 09:28
Last Modified: 24 Oct 2021 08:40
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/104859
[thumbnail of 051003237.pdf]
Preview
Text
051003237.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item