Analisis Strategi Pengelolaan Likuiditas dan Kredit BPR dalam Kerangka Disaster Management : studi kasus Pada PT. BPR KUDAMAS SENTOSA, Porong-Sidoarjo

DewiPertiwi (2009) Analisis Strategi Pengelolaan Likuiditas dan Kredit BPR dalam Kerangka Disaster Management : studi kasus Pada PT. BPR KUDAMAS SENTOSA, Porong-Sidoarjo. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penerapan konsep disaster management pada strategi pengelolaan likuiditas dan kredit di BPR Kudamas Sentosa, menganalisis apakah strategi pengelolaan likuiditas dan kredit yang dilakukan mampu menjaga eksistensi BPR Kudamas Sentosa serta mengetahui alternatif strategi pengelolaan yang dapat diterapkan pada BPR Kudamas Sentosa dengan analisis SWOT. Untuk tujuan penelitian pertama, digunakan alat analisis deskriptif kualitatif dengan triangulasi teori. Dari hasil penelitian diketahui bahwa strategi pengelolaan likuiditas dan kredit yang diterapkan telah mencakup seluruh tahap pada siklus disaster management, yakni meliputi preparedness, reduction/ mitigation, response dan recovery. Namun tiap strategi ternyata tidak berurutan sesuai dengan tahapan pada siklus. Sementara untuk tujuan penelitian yang kedua digunakan analisis rasio keuangan dengan pendekatan time series analysis. Dari hasil tersebut diperoleh bahwa strategi pengelolaan likuiditas dan kredit yang telah diterapkan BPR Kudamas Sentosa telah menyebabkan ketersediaan likuiditas yang cukup dan menurunnya NPL, walaupun kemampuan menyalurkan kreditnya masih belum dilakukan secara maksimal. Tujuan ketiga menggunakan alat analisis SWOT. Dari analaisis tersebut ternyata dapat ditemukan delapan (8) strategi alternatif yang diperoleh dari identifikasi lingkungan internal dan eksternal BPR Kudamas Sentosa. Dengan demikian dapat disimpulkjan bahwa BPR Kudamas Sentosa telah menerapkan strategi dalam kerangka disaster management dan memiliki strategi yang mampu menjaga eksistensi BPR serta memiliki kemampuan-kemampuan potensial yang dapat dimaksimalkan.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FE/2009/509/050903030
Subjects: 300 Social sciences > 330 Economics
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ilmu Ekonomi
Depositing User: Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id
Date Deposited: 05 Nov 2009 10:04
Last Modified: 22 Oct 2021 10:30
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/104398
[thumbnail of 050903030.pdf]
Preview
Text
050903030.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item