WidyaKurniaPutriPratiwi (2008) Analisis Terhadap Kecurangan Akademik (Academic Fraud) Mahasiswa pada saat Ujian. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk melakukan eksplorasi terhadap kecurangan akademik yang dilakukan oleh mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Brawijaya pada saat ujian. Selama ini, kultur kecurangan telah menjadi sebuah fenomena yang biasa di kalangan pelajar. Tindakan serius untuk mencegah kecurangan akademik sangat diperlukan untuk memperkecil kemungkinan kecurangan tersebut akan berlanjut dalam kehidupan profesional lulusan. Eksplorasi terhadap kecurangan akademik ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan observasi dan wawancara sebagai teknik pengumpulan data. Penentuan sampel sumber data dengan menggunakan purposive sampling dan snowball sampling. Penelitian ini menggunakan the fraud triangle model , yang dikemukakan oleh W. Steve Albrecht, untuk menganalisis 3 elemen kunci yang mendasari perbuatan fraud yang dilakukan oleh seseorang, yaitu tekanan, kesempatan, dan rasionalisasi. Penelitian ini membuktikan bahwa kecurangan akademik pada saat ujian telah menjadi “budaya” di Fakultas Ekonomi Universitas Brawijaya. Upaya pencegahan terhadap hal tersebut adalah dengan melaksanakan peraturan secara konsisten, memperbaiki internal control dalam pelaksanaan ujian, dan kerja sama antara elemen-elemen akademik terkait (mahasiswa, orang tua, dan pengajar).
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FE/2009/182/050901138 |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 657 Accounting |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi |
Depositing User: | Endang Susworini |
Date Deposited: | 17 Apr 2009 11:15 |
Last Modified: | 21 Oct 2021 16:41 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/104042 |
![]() |
Text
050901138.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |