Faktor-faktor yang Dipertimbangkan Mahasiswa Akuntansi dalam Memilih Jurusan Akuntansi : Studi pada Mahasiswa Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Brawijaya Malang.

TututRinidyaIrwanti (2008) Faktor-faktor yang Dipertimbangkan Mahasiswa Akuntansi dalam Memilih Jurusan Akuntansi : Studi pada Mahasiswa Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Brawijaya Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan mengapa mahasiswa akuntansi memilih jurusan akuntansi dan faktor-faktor apa yang dipertimbangkan oleh mahasiswa dalam memilih jurusan akuntansi. Penelitian ini menggunakan instrumen kuesioner yang dibagikan pada mahasiswa Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Brawijaya Malang. Dengan aplikasi metode survey pada 163 mahasiswa akuntansi universitas brawijaya Malang, disediakan 28 item pernyataan dalam kuesioner yang terbagi kedalam lima faktor yaitu Nilai Fungsional (Kualitas), Nilai Sosial, Nilai Emosional, Nilai Interaksi Sosial, dan Nilai Fungsional (Harga). Berdasarkan uji validitas dan reliabilitas, instrumen kuesioner yang digunakan sudah valid dan reliabel. Kemudian digunakan analisis faktor untuk mereduksi banyak faktor menjadi beberapa faktor yang paling besar pengaruhnya terhadap mahasiswa. Hasil analisis faktor menunjukkan bahwa terdapat tujuh faktor yang paling berpengaruh yaitu (1) Nilai Emosional; terdiri dari minat yang besar pada jurusan akuntansi, menyukai bidang studi akuntansi, ingin terus ada di jurusan akuntansi, kepuasan, senang menghadiri perkuliahan, bangga masuk ke jurusan akuntansi, serta teristimewa karena memilih jurusan akuntansi (2) Kualitas; terdiri dari banyak dicari oleh pemberi kerja, peluang karir besar, status akreditasi bagus, reputasi bagus, alasan memilih akuntansi, serta akuntansi merupakan jurusan yang bonafit (3) Interaksi Sosial; terdiri dari peluang bertemu dengan orang-orang yang menarik, memungkinkan berbagi minat, memberi peluang bersosialisaasi, serta mendapatkan rasa memiliki terhadap kelompok (4) Nilai Sosial; terdiri dari membantu diterima orang lain, meningkatkan cara pandang orang lain, memberikan kesan yang baik, serta jurusan akuntansi lebih baik daripada yang lain (5) Harga; terdiri dari jurusan yang bagus sesuai dengan harganya, relatif murah karena manfaat sangat banyak, serta harga sesuai dengan kualitasnya (6) Image dan Peminat; terdiri dari image jurusan akuntansi, serta banyaknya peminat (7) Pilihan yaitu memilih masuk ke jurusan akuntansi.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FE/2008/468/050802821
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 657 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 23 Sep 2008 09:35
Last Modified: 21 Oct 2021 08:26
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/103742
[thumbnail of 050802821.pdf] Text
050802821.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Actions (login required)

View Item View Item