Analisis Pengaruh Arus Kas Operasi Terhadap Harga Saham dengan Persistensi Laba Sebagai Variabel Intervening

SriWineh (2008) Analisis Pengaruh Arus Kas Operasi Terhadap Harga Saham dengan Persistensi Laba Sebagai Variabel Intervening. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini ingin meneliti tentang beberapa permasalahan yang terkait dengan hubungan antara arus kas operasi, persistensi laba, dan harga saham, yang meliputi: apakah arus kas operasi mempengaruhi harga saham secara langsung; apakah persistensi laba mempengaruhi harga saham secara langsung; dan apakah arus kas operasi mempengaruhi harga saham secara tidak langsung melalui persistensi laba sebagai variabel intervening . Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji dan menemukan bukti empiris atas adanya pengaruh arus kas operasi terhadap persistensi laba secara langsung, adanya pengaruh arus kas operasi terhadap harga saham secara langsung, adanya pengaruh persistensi laba terhadap harga saham secara langsung, dan adanya pengaruh arus kas operasi terhadap harga saham secara tidak langsung dengan persistensi laba sebagai variabel intervening . Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Sampel yang digunakan adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama lima tahun berturut-turut, yaitu tahun 2001-2005. Sampel total berjumlah 105 perusahaan. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis path atau analisis jalur, yang mana metode tersebut digunakan untuk membuktikan pengaruh tidak langsung antara arus kas operasi terhadap harga saham dengan persistensi laba sebagai variabel intervening. Hasil penelitian berdasarkan hasil uji hipotesis menunjukkan bahwa arus kas operasi berpengaruh signifikan terhadap persistensi laba secara langsung; arus kas operasi tidak mempunyai pengaruh signifikan terhadap harga saham secara langsung; persistensi laba berpengaruh signifikan terhadap harga saham secara langsung dan arus kas operasi berpengaruh signifikan terhadap harga saham secara tidak langsung melalui persistensi laba sebagai variabel intervening . Hal ini berarti bahwa hubungan antara arus kas operasi terhadap harga saham merupakan pengaruh yang tidak langsung, melalui persistensi laba sebagai variabel intervening .

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FE/2008/358/050802333
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 657 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 26 Aug 2008 14:44
Last Modified: 21 Oct 2021 06:36
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/103638
[thumbnail of 050802333.pdf]
Preview
Text
050802333.pdf

Download (1MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item