Kurniawati, Evie (2017) English Learning Strategy for the Blind Student In Inclusive Education. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Penelitian ini tentang strategi pembelajaran bahasa Inggris siswa tunanetra sebelum dan ketika siswa tersebut kuliah. Penelitian ini membahas tentang tantangan yang dihadapi oleh siswa tunanetra dan untuk mengetahui strategi yang dapat membantu siswa tunanetra dalam mempelajari bahasa inggris dalam pendidikan inklusi. Peneliti ingin menceritakan tentang pengalamannya dalam mempelajari Bahasa Inggris, karena Bahasa Inggris sangat penting dan sebagai siswa tunanetra dalam pendidikan inklusi, sehingga peneliti harus menemukan strategi yang sesuai untuk pembelajaran Bahasa Inggris. Metode penelitian ini menggunakan naratif, sehingga jika peneliti akan membuat penelitian dengan menggunakan metode naratif, peneliti akan langsung berkaitan dengan cerita-cerita. Cerita yang diambil bisa tentang cerita kisah hidup mereka, atau juga bisa kisah seseorang yang diceritakan oleh peneliti. Dalam penulisan ini peneliti menceritakan tentang strategi yang digunakannya untuk belajar bahasa inggris sebagai siswa tunanetra dalam pendidikan inklusi. Sebagai siswa tunanetra dalam pendidikan inklusi, peneliti perlu mengeksplorasi strategi pembelajaran yang bisa disesuaikan dengan gaya belajar yang digunakan oleh peneliti untuk mempermudah proses pembelajaran Bahasa Inggris di kelas. Gaya belajar yang dapat digunakan oleh seorang tunanetra sangatlah terbatas, karena seorang tunanetra tidak dapat menggunakan indera pengelihatannya untuk melihat, jadi mereka hanya bisa belajar dengan cara mendengarkan walaupun mereka masih bisa belajar dengan cara berbicara, menulis, dan membaca melalui audio. Dalam pengajaran berbicara, menulis dan membaca pendidik harus menyusaikan strategi pembelajaran, instruksi, dan materi pembelajaran. Selain itu, pembelajar juga harus menggunakan kata-kata yang sederhana dan mudah dimengerti dalam menjelaskan materi pembelajaran dan pengajar juga harus mengunakan media yang sesuai. Hal ini akan dapat mempermudah siswa tunanetra dalam memahami dan mempelajari Bahasa Inggris. Jika pengajar dapat memenuhi keperluan siswa tunanetra dalam pembelajaran Bahasa Inggris, ini akan mempermudah pengajar dan siswa tunanetra dalam proses belajar mengajar didalam kelas. Sebagai siswa tunanetra dalam pendidikan inklusi saya harus lebih aktif untuk bertanya kepada dosen tentang materi pembelajaran sebelum kelas dimulai dan saya bisa mengaudiokan penjelasan dosen tersebut, selain itu siswa tunanetra juga harus membawa media yang dapat membantu proses pembelajaran seperti recorder, laptop dan headset.
English Abstract
This study concerns on a blind learner strategy in learning English before and when she is in the college. It tells about the challenge faced by blind student and to know what strategy that is helpful for a blind student to learn language skills in an inclusive education. The researcher wants to tell the readers about researcher’s experience in learning English because English is important and the researcher, as a blind student in an inclusive education should find the appropriate strategies to learn English. The research design of this study is narrative. Therefore, here if the researcher will make a narrative research, the researcher deals with the stories. The stories can be the story about their lives and also about someone that is being told by the researcher. The research design of this research is narrative. It is a research deals with the story. The story can be their story or other people stories. In this research, researcher narrates her own stories about her strategy to learn English as a blind student in inclusive education. As the blind student in inclusive education, the researcher needs to explore the appropriate strategies suitable to her learning style to make her learning English easier in the class. As for blind students, the learning style somewhat limited Since the blind students cannot see, so they can only learn about listening skills, though they still learn about speaking, writing and reading through the auditory media. In teaching speaking, writing and reading, the teacher should adapt the teaching strategies, the instructions and the materials. Besides, the teacher has to use simple and understandable words in explaining the materials and use the appropriate media too. These things are done to make the blind students easier to learn and understand English. If the teacher can meet the needs of the blind students, it would be easier for both students and teachers in attending the teaching and learning process. As the blind student in the inclusive education, I need to be more active to ask the lecturer the material before the class, so I can turn it into the audio. Besides, the blind students should bring assistive technology to help them such as recorder and laptop.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FBS/2017/98/051700987 |
Subjects: | 400 Language > 420 English and Old English (Anglo-Saxon) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Budaya > Bahasa dan Sastra Inggris |
Depositing User: | Sugiantoro |
Date Deposited: | 16 Feb 2017 15:28 |
Last Modified: | 20 Oct 2021 05:04 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/102902 |
Preview |
Text
EVIE_KURNIAWATI_-_PEBASIS_2012.pdf Download (3MB) | Preview |
Preview |
Text
JURNAL_EVIE_KURNIAWATI_-_PEBASIS_2012.pdf Download (2MB) | Preview |
Actions (login required)
![]() |
View Item |