Analisis Penggunaan 叹词Tàncí (Interjeksi) Novel Terjemahan Disney Frozen (冰雪奇缘Bīngxuě qíyuán) Oleh 程喆Chéng zhé

Churota`ayun, Elisa (2017) Analisis Penggunaan 叹词Tàncí (Interjeksi) Novel Terjemahan Disney Frozen (冰雪奇缘Bīngxuě qíyuán) Oleh 程喆Chéng zhé. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

叹词tàncí (interjeksi) adalah kata yang berfungsi untuk mengungkapkan reaksi atau perasaan yang sedang dialami oleh pembicara, seperti kaget, kagum, marah, sedih, senang dan lain-lain. Dalam bahasa percakapan penggunaan 叹词 tàncí (interjeksi) sering digunakan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) jenis-jenis 叹词tàncí (interjeksi) dan (2) fungsi jenis-jenis 叹词tàncí (interjeksi) yang digunakan dalam novel terjemahan Disney Frozen (冰雪奇缘 Bīngxuě qíyuán) oleh 程喆Chéng zhé. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif dengan metode deskripsi analisis. Deskripsi analisis ini bertujuan untuk menjabarkan masalah penelitian. Hasil penelitian ini menunjukkan terdapat 50 叹 词tàncí (interjeksi) yang digunakan. Interjeksi tersebut adalah 嘿嘿hēihēi, 嗨 hāi, 哎哟āiyō, 哦 ó, 喔ō, 嚯 huò, 哼/hng/, 呵hē, 啊à, 嗯 ǹg, 哎 āi, 嘿 hēi, 嗨 hēi dan 啊á. Serta ditemukan jenis 叹词Tàncí Interjeksi 哦哟oyo ditulis dengan aksara yang berbeda, yaitu 喔哦 ōō. Peneliti menyarankan bagi penelitian selanjutnya untuk memperluas sumber data, dan mengkaji jenis-jenis 叹词Tàncí (interjeksi) yang lain agar data lebih beragam dan lebih luas.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FBS/2017/198/051702614
Subjects: 400 Language > 495 Languages of east and southeast Asia > 495.1 Chinese
Divisions: Fakultas Ilmu Budaya > Bahasa dan Sastra Cina
Depositing User: Sugiantoro
Date Deposited: 24 Mar 2017 14:39
Last Modified: 19 Oct 2021 20:05
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/102841
[thumbnail of skripsi_fix.pdf]
Preview
Text
skripsi_fix.pdf

Download (6MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item