Spiritualitas dalam Novel Pengakuan Eks Parasit Lajang Karya Ayu Utami

Rahayu, WiwikDwi (2016) Spiritualitas dalam Novel Pengakuan Eks Parasit Lajang Karya Ayu Utami. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Spiritualitas merupakan salah satu bagian dari karakter yang dimiliki oleh setiap individu yang memiliki energi positif yang ditampilkan melalui pikiran, perasaan, dan perilaku seseorang. Spiritualitas yang dimiliki oleh setiap individu dapat dijadikan sebagai kontrol manusia dalam bertindak. Spiritualitas menarik untuk dikaji, karena menyangkut dengan masalah keyakinan yang dipegang oleh masing-masing indivdu. Termasuk spiritualitas di dalam karya sastra. Karya sastra sebagai wadah ekspresi, resepsi, dan aktualisasi pemikiran pengarang ke dalam cerita. Dengan karya sastra pengarang dapat menyelipkan spiritualitas ke dalam cerita,. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) mendeskripsikan pencarian spiritual berdasarkan keyakinan yang dilakukan tokoh utama, (2) mendeskripsikan perlawanan terhadap mitos dan simbol dalam masyarakat yang dilakukan tokoh utama dalam, (3) mendeskripsikan upaya mendapatkan jalan yang sebenarnya yang dilakukan tokoh utama. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan data penelitian yang diperoleh dari novel Pengakuan Eks Parasit Lajang Karya Ayu Utami. Pengumpulan data dilakukan dengan mengidentifikasi kutipan dalam novel yang berkaitan dengan spiritualitas pada tokoh utama dalam novel Pengakuan Eks Parasit Lajang. Sebelum melakukan analisis, terlebih dahulu dilakukan klasifikasi data dan kodifikasi data. Tahap analisis pada penelitian ini menggunakan analisis dokumen. Hasil dari penelitian ini menunjukkan, spiritualitas dianggap sebagai bentuk harmonisasi dalam diri individu. Spiritualitas tidak selalu mengacu pada agama tertentu melainkan pada kepercayaan/keyakinan yang dipegang seseorang kepada Yang Maha Tinggi. Spiritualitas menjadi penentu bagi individu dalam bertindak dan melakukan sesuatu menurut kepercayaan dan hati nurani. Seseorang juga dapat melawan ketidaksesuaian aturan yang ada dalam masyarakat seperti adanya simbol dan mitos. Dalam ajaran masyarakat spiritualitas dipandang sebagai upaya pencarian jati diri dalam diri seseorang. Pencarian jati diri dapat dilakukan dengan berbagai cara sesuai dengan apa yang hendak ia temukan dalam proses perjalanan hidup. Salah satunya dengan melakukan pemeriksaan batin.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FBS/2016/60/051601195
Subjects: 400 Language > 499 Non-Austronesian languages of Oceania, Austronesian languages, miscellaneous languages > 499.22 Malayo-Polynesian languages of Indonesia, Malaysia, Singapore, Brunei, East Timor; Chamic languages > 499.221 Indonesian (bahasa Indonesia)
Divisions: Fakultas Ilmu Budaya > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Depositing User: Indah Nurul Afifah
Date Deposited: 14 Mar 2016 09:21
Last Modified: 20 Oct 2021 14:40
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/102507
[thumbnail of BAB_II_LANDASAN_TEORI.pdf]
Preview
Text
BAB_II_LANDASAN_TEORI.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of BAB_IV_baru_dan_harus.pdf]
Preview
Text
BAB_IV_baru_dan_harus.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of JUDUL-KATAPENGANTAR.pdf]
Preview
Text
JUDUL-KATAPENGANTAR.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of BAB_III_METPEN.pdf]
Preview
Text
BAB_III_METPEN.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of BAB_I_LATAR_BELAKANG.pdf]
Preview
Text
BAB_I_LATAR_BELAKANG.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of BAB_V_kesimpulan_dan_saran.pdf]
Preview
Text
BAB_V_kesimpulan_dan_saran.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item