Nurrohmah, Firda (2016) Analisis Stilistika pada Fitur Leksikal dan Paralelisme Fonologis dalam Puisi Liberté! Karya Victor Hugo. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Sebagai mahasiswa bahasa dan sastra, salah satu objek inti untuk diteliti adalah sebuah karya sastra. Karya sastra secara umum dibagi menjadi dua jenis, yaitu (1) karya sastra imajinatif dan (2) non imajinatif. Salah satu karya sastra imajinatif adalah puisi. Puisi merupakan jenis karya sastra yang memiliki kompleksitas analisis. Salah satu pendekatan untuk menganalisis puisi adalah stilistika. Stilistika merupakan analisis penggunaan bahasa dalam sebuah karya sastra. Stilistika adalah kajian kebahasaan yang memperhitungkan faktor eksternalnya. Pendekatan ini dipilih karena dalam sebuah puisi bahasa yang digunakan dipengaruhi oleh pilihan kata seorang pengarang. Namun, stilistika tetap merupakan subinterdisipliner linguistik yang menjadikan bahasa sebagai objek kajiannya. Pada penelitian ini mengkaji bagaimana bentuk dan jenis leksikal serta paralelisme fonologis dalam sebuah puisi berbahasa Prancis yang bejudul Liberté! karya Victor Hugo. Fitur leksikal yang menjadi objek kajian meliputi bentuk dan jenis nomina, verba serta adjektiva. Sedangkan objek kajian paralelisme fonologis meliputi, bentuk, jenis dan pola pada rima, daya evokasi, serta bunyi-bunyi pembentuknya. Dalam puisi ini mengandung banyak kompleksitas leksikal maupun fonologis. Hal ini yang mendasari pemilihan objek penelitian. Penelitian ini merupakan sebuah studi pustaka dengan jenis penelitian deskriptif kualitatif. Data utamanya adalah teks puisi Liberté! dan data sekunder berupa buku, artikel serta jurnal. Selanjutnya temuan-temuan divalidasi dengan pendapat ahli dan pembahasan disajikan secara deskriptif berdasarkan teori. Pada bab temuan dan pembahasan, ditemukan unsur stile yang mengidentifikasikan suasana menderita dengan penggunaan adjektiva; identifikasi tempat, makhluk hidup, benda non fisik dengan penggunaan nomina; serta identifikasi tindakan dengan penggunaan verba. Selanjutnya dari temuan paralelisme fonologis ditemukan bentuk rima akhir berangkai aabb yang berfungsi memberikan efek melodius serta memberikan daya evokasi (menonjolkan makna berdasarkan persamaan bunyi). Rima tersebut dibentuk dari bunyi-bunyi vokal : depan, belakang, pusat dan nasal. Kemudian juga mengandung bunyi konsonan : frikatif, hambat, liquidar, nasal, lateral, dan juga bunyi semi vokal. Dari penelitian ini diharapkan dapat memberikan gambaran untuk peneliti selanjutnya mengenai analisis karya sastra melalui interdisipliner linguistik khususnya dengan pendekatan stilistika. Objek kajian bisa menggunakan unsur stile lainnya seperti pada gramatika, kohesi, pemajasan dan citraan. Data juga dapat diperoleh melalui karya sastra lainnya seperti novel, cerpen, serta syair lagu. Sehingga penelitian stilistika dapat terus berkembang dan beragam.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FBS/2016/404/051607543 |
Subjects: | 400 Language > 440 French and related Romance languages |
Divisions: | Fakultas Ilmu Budaya > Bahasa dan Sastra Perancis |
Depositing User: | Budi Wahyono Wahyono |
Date Deposited: | 06 Sep 2016 10:31 |
Last Modified: | 20 Oct 2021 04:39 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/102292 |
Preview |
Text
FIRDA_NURROHMAH_-_125110300111002.pdf Download (5MB) | Preview |
Actions (login required)
View Item |