Paramitha, RezkyEka (2016) Idiomatic Expressions In The Fault In Our Stars: Types Of Idiom And The Translation Strategies Used. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Mengerti apa makna dari sebuah idiom merupakan hal yang penting agar seseorang dapat menjadi penerjemah professional. Penerjemah tersebut harus mampu mengklasifikasikan jenis-jenis idiom dan strategi penerjemahannya. Penulis mengadakan studi ini dikarenakan untuk menganalisa jenis-jenis idiom yang ada pada novel The Fault in Our Stars dan strategi yang digunakan dalam penerjemahannya. Terdapat dua tujuan dalam studi ini, yaitu: (1) Untuk menemukan jenis-jenis idiom yang terdapat pada novel The Fault in Our Stars yang ditulis oleh John Green; (2) Untuk menemukan strategi yang digunakan oleh penerjemah dalam menerjemahkan idiom pada novel The Fault in Our Stars karangan John Green. Studi ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan analisa isi karena penulis menganalisa dan menginterpretasikan data. Data adalah idiom yang ditemukan pada novel The Fault in Our Stars dan sumber data adalah novel The Fault in Our Stars. Penulis menggunakan semua idiom yang ditemukan di dalam novel. Ditemukan 62 idiom yang kemudian dianalisa dan diklasifikasikan menurut teori jenis-jenis idiom oleh Seidl and McMordie, dan teori strategi penerjemahan yang disusun olen Mona Baker. Peneliti menemukan semua 9 jenis idiom menurut Seidl dan McMordie (1980) dan semua 4 strategi penerjemahan idiom oleh Baker (1992). Dari hasil penelitian, dapat diketahui bahwa sebagian besar idiom yang ditemukan dalam novel adalah dalam bentuk phrasal verb. Terdapat 22 data dari jumlah keseluruhan 62. Peneliti juga menemukan bahwa strategi yang paling banyak dipakai oleh penerjemah novel The Fault in Our Stars adalah translation by paraphrase dengan jumlah 50 dari jumlah keseluruhan 62. Dengan melakukan studi ini, penulis berharap penemuan dalam studi ini dijadikan referensi untuk penulis berikutnya dan penulis menyarankan untuk yang akan mengadakan studi dengan bidang yang sama seperti penulis dalam area yang berbeda dan objek yang lebih spesifik.
English Abstract
Understanding the intended meaning of an idiom is important for a translator, in order to become a professional translator. The translator should be able to classify types of idiom and the strategies used to translate them. The writer conducts this study in order to analyze the types of idioms and the strategies on translating them in The Fault in Our Stars. There are two objectives of the study, they are: (1) To find out the types of idiomatic expressions found in John Green’s novel entitled The Fault in Our Stars; (2) To find out the strategies used by the translator in translating idiomatic expressions in John Green’s novel entitled The Fault in our Stars. This study uses qualitative research with content analysis since the writer analyzes and interprets the data. The data is the idiomatic expressions found in The Fault in Our Stars and the source of the data is The Fault in Our Stars novel by John Green. The researcher uses all the idiomatic expressions found in the novel. There are 62 idioms which were then analyzed and classified according to the types of idioms by Seidl and McMordie, and translation strategies composed by Mona Baker. The researcher finds all the 9 types of idiomatic expressions based on Seidl and McMordie (1980) and all the 4 strategies in translating idiomatic expression based on Baker (1992). From the research, it can be concluded that the most idioms found in the novel are in the form of phrasal verb. There are 22 occurences from 62 data. The researcher also finds that the most dominant strategy used by the translator of The Fault in Our Stars novel is translation by paraphrase with 50 out of 62 data. The researcher expects that the findings of this study can be used as a reference for the next researchers and also suggests those who are interested to conduct a study in the same field as the researcher to choose different area and more specific objects.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FBS/2016/149/ 051601305 |
Subjects: | 400 Language > 420 English and Old English (Anglo-Saxon) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Budaya > Bahasa dan Sastra Inggris |
Depositing User: | Kustati |
Date Deposited: | 16 Mar 2016 09:09 |
Last Modified: | 16 Mar 2016 09:09 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/102008 |
Actions (login required)
View Item |