Widiyanti, DiyaSri (2015) Harmful Reciprocal Relationship between Human and Nature Portrayed in the Epic Movie. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Permasalahan lingkungan menjadi bahan pembicaran utama di zaman teknologi yang semakin berkembang seperti saat ini. Permasalahan lingkungan dikaji secara detail pada pembahasan Ecocriticism. Permasalahan lingkungan ini biasanya disebabkan oleh ketidakseimbangan antara manusia dengan alamnya. Pada penelitian ini penulis meneliti hubungan timbal balik yang merugikan antara manusia dan alam yang tergambar dalam film Epic. Permasalahan penelitian dibagi menjadi dua bagian: (1) Hubungan timbal balik yang merugikan antara manusia dan alam, (2) Dampak hubungan timbal balik antara manusia dan alam. Penelitian ini mengunakan pendekatan kualitatif untuk mengganalis data karena data dalam bentuk perkataan dan gambar. Penambahannya, peneliti menjelaskan hasil analisis berbentuk deskripsi daripada angka. Sehingga metode penelitan mengunakan kualitatif adalah metode yang paling sesuai untuk menganalisis film Epic. Selebihnya, Ecocriticism digunakan untuk menganalisis film. Hasil penelitian menunjukan bahwa manusia dengan bebasnya bisa memanfaatkan alam seperti menjadikan alam sebagai objek untuk penelitian. Alam juga dieksploitasi sebagai perantara untuk membangun kekuaasan. Manusia mendapatkan keuntungan dari hubungan timbal balik tersebut dikarenakan mereka semakin berkembang namun alam menjadi semakin rusak. Moonhaven yang awalnya indah dengan ekosistemnya yang seimbang menjadi tidak seimbang dan mengalami kekeringan. Penulis menyarankan peneliti selanjutnya untuk menggunakan teori Ecocriticism dalam mengganalisis film yang berbeda seperti “The Lorax Movie” untuk menunjukan dampak dari perkembangan teknologi terhadap alam. Film tersebut menceritakan mengenai manusia menciptakan alam buatan seperti pohon yang terbuat dari plastik. Bahkan mereka harus membeli oksigen untuk bernafas.
English Abstract
Environmental problems become the trending topic in development of modern technology era nowadays. The environmental problems are studied specifically in ecocriticism. These problems are usually caused by unbalance relationship between human and nature. In this research, the researcher analyzes harmful reciprocal relationship between human and nature portrayed in the Epic movie. The problem of the research is divided into two points; (1) The harmful reciprocal relationship between human and nature, (2) The impacts of the relationship between human and nature described in the Epic movie. This research uses qualitative method to analyze data because the data are in the form of utterances and figures taken from the movie. In addition, the researcher explains the result in the form of description rather than numeral. Hence, qualitative method is the most appropriate method to analyze Epic movie. Furthermore, Ecocriticism is used to analyze the movie. The result shows that humans can exploit nature as research object without any concern about the impacts. Nature is also exploited as medium to establish human’s power. Humans gain benefit from the relationship because they can improve their quality of life but nature becomes increasingly damaged. Moonhaven which is originally beautiful with balance ecosystem becomes unbalance and dry. The researcher suggests the next researchers to use Ecocriticsm theory in analyzing different movie like “The Lorax Movie” to show the impact of development of technology toward nature. This movie tells that humans create artificial natural object such as trees which are made of plastic. Moreover they must buy fresh oxygen to respire.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FBS/2015/62/051501375 |
Subjects: | 400 Language > 420 English and Old English (Anglo-Saxon) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Budaya > Bahasa dan Sastra Inggris |
Depositing User: | Budi Wahyono Wahyono |
Date Deposited: | 18 Feb 2015 14:57 |
Last Modified: | 18 Oct 2021 13:08 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/101840 |
Preview |
Text
Diya_Sri_Widiyanti.pdf Download (4MB) | Preview |
Actions (login required)
View Item |