Efektivitas Metode Pembelajaran Talking Stick Untuk Meningkatkan Kemampuan Berbicara Bahasa Jepang Dengan Media Gambar Pada Siswa Kelas Xi Lintas Minat Sman 6 Malang

Nurjanah, FadhilaFitrie (2015) Efektivitas Metode Pembelajaran Talking Stick Untuk Meningkatkan Kemampuan Berbicara Bahasa Jepang Dengan Media Gambar Pada Siswa Kelas Xi Lintas Minat Sman 6 Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Latar belakang penelitian ini adalah kurang adanya keberanian siswa untuk berbicara bahasa Jepang didepan umum. Oleh karena itu, peneliti tertarik untuk mengambil judul penelitian Efektivitas Metode Pembelajaran Talking Stick Untuk Meningkatkan Kemampuan Berbicara Bahasa Jepang Dengan Media Gambar Pada Siswa Kelas XI Lintas Minat SMAN 6 Malang. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah efektivitas dari metode talking stick dan pengaruh metode talking stick terhadap siswa. Pada penelitian ini menggunakan penelitian eksperimen melalui tes akhir dan kelompok kontrol dan metode penelitiannya adalah kuantitatif. Instrumen yang digunakan adalah observasi dan tes dengan membandingkan nilai antara kelas eksperimen dan kelas kontrol. Penelitian ini dilakukan sebanyak 4 kali pertemuan. Sampel penelitian ini berjumlah 20 orang. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, nilai rata-rata siswa kelas eksperimen sebesar 70,00, nilai terendah siswa sebesar 62,25 dan nilai tertinggi siswa sebesar 81,25, maka berdasarkan klasifikasi tingkat penguasaan, kategori penguasaan keterampilan berbicara siswa tergolong baik. Nilai rata-rata siswa kelas kontrol sebesar 54,37, nilai terendah siswa sebesar 37,5 dan nilai tertinggi siswa sebesar 75 termasuk dalam kategori kurang. Perhitungan uji-t menunjukkan bahwa thitung > ttabel = 3,236 > 2,101. Hal ini bisa dikatakan bahwa metode talking stick efektif digunakan dalam pembelajaran kemampuan berbicara bahasa Jepang. Berdasarkan hasil penelitian, disarankan kepada pengajar untuk menggunakan metode pembelajaran dalam mengukur kemampuan berbicara salah satunya adalah metode talking stick. Serta bagi peneliti selanjutnya untuk meminimalisir kekurangan dari metode talking stick agar hasil yang diperoleh maksimal.

English Abstract

学生は公共の前に日本語で話すことに自身が持ってないことである。そのため、「マラン第六高等学校十一年生による日本語の発声力を増やすに絵メディアで学習のTalking Stickの方法の有効性」と題する研究するにした。研究の問題は学生に対するTalking Stickの方法の有効性と影響である。 本研究は最後テストと制御組みによって実験的方法を使用する。手法は実験クラスと制御クラスの成績を比較することで観察とテストを使用する。本研究には学会が4回にした。研究の検体は20人である。 研究の結果は、実験クラスの学生の平均点は70.00、最低点は62.25、最高点は81.25である。それゆえ、理解レベルの分類に基づいて、学生の発声力は好種類になる。制御クラスの学生の平均点は54.37、最低点は37.5、最高点は75で、負種類になる。T–検定の計算はt算数 > t表 = 3,236 > 2,101を表す。それはTalking Stickの方法は日本語の発声力の学習に有効すると言える。 研究の結果に基づいて、Talking Stickという学習の方法を使用するために教師に助言する。それに、次の研究は結果が最大限になるようにTalking Stickの方法の不足を最小化することができる

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FBS/2015/601/ 051506753
Subjects: 400 Language > 420 English and Old English (Anglo-Saxon)
Divisions: Fakultas Ilmu Budaya > Bahasa dan Sastra Inggris
Depositing User: Kustati
Date Deposited: 25 Sep 2015 13:56
Last Modified: 25 Sep 2015 13:56
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/101820
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item