Tindak Tutur Direktif Mario Teguh Di Acara Golden Ways Metro Tv.

Sukardi, MochamadIghfir (2015) Tindak Tutur Direktif Mario Teguh Di Acara Golden Ways Metro Tv. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penggunaan tindak tutur direktif banyak dijumpai komunikasi satu arah yang dilakukan oleh tokoh masyarakat, salah satunya adalah Mario Teguh dalam Acara Mario Teguh Golden Ways. Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan apa jenis dan modus tindak tutur direktif MT dalam acara MTGW di Metro TV, (2) mendeskripsikan bagaimana jenis dan modus tindak tutur direktif MT dalam acara MTGW di Metro TV, dan (3) mendeskripsikan mengapa jenis dan modus tindak tutur direktif digunakan MT dalam acara MTGW di Metro TV. Penelitian ini menggunakan teori tindak tutur direktif dan kalimat delaratif, interogatif, dan imperatif. Penelitian ini menggunakan metode deskriftif kualitatif dengan metode pengumpulan data adalah metode simak dengan teknik dasar sadap dan teknik lanjutan catat. Adapun teknik analisis data dalam penelitian ini adalah menggunakan model analisis Miles dan Huberman serta tabel analisis sedangkan data penelitian ini adalah tuturan MT dan sumber datanya adalah tayangan MTGW. Hasil penelitian ditemukan dari 188 data diperoleh 70 data yang tergolong dalam jenis requestives, 46 data yang tergolong dalam jenis requirements, 20 data yang tergolong dalam jenis prohibitives, 3 data yang tergolong dalam jenis permissives, dan 42 data yang tergolong dalam jenis advisories. Dari 188 data diperoleh hasil modus kalimat deklaratif berjumlah 49, interogatif 8, imperatif biasa 46, imperatif permintaan 37, imperatif pemberian izin 3, imperatif ajakan 31, dan imperatif suruhan 16. Berdasarkan hasil analisis data yang telah dilakukan oleh peneliti, MT menggunakan jenis requestives dan advisories untuk menyampaikan nilai-nilai kebaikan, mengingat di Indonesia kekeluargaan dan kesantunan dikedepankan. Jenis TTD requirements dan modus TTD imperatif biasa digunakan oleh MT untuk mengotrol perhatian penonton, selain itu jenis TTD prohibitives dengan fungsi melarang cenderung menggunakan imperatif biasa. Mempertahankan dominasinya sebagai aktor panggung dan menunjukkan ketegasan MT.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FBS/2015/403/051506533
Subjects: 400 Language > 420 English and Old English (Anglo-Saxon)
Divisions: Fakultas Ilmu Budaya > Bahasa dan Sastra Inggris
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 25 Sep 2015 09:04
Last Modified: 18 Oct 2021 05:05
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/101602
[thumbnail of 4._Halaman_Persetujuan.pdf]
Preview
Text
4._Halaman_Persetujuan.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of 5._HALAMAN_PENGESAHAN.pdf]
Preview
Text
5._HALAMAN_PENGESAHAN.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of 6._KATA_PENGANTAR.pdf]
Preview
Text
6._KATA_PENGANTAR.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of 3._Pernyataan_Keaslian.pdf]
Preview
Text
3._Pernyataan_Keaslian.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of 1._COVER.pdf]
Preview
Text
1._COVER.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of 2._SAMPUL.pdf]
Preview
Text
2._SAMPUL.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of 7._ABSTRACT.pdf]
Preview
Text
7._ABSTRACT.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of 8._ABSTRAK.pdf]
Preview
Text
8._ABSTRAK.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of 9._DAFTAR_ISI.pdf]
Preview
Text
9._DAFTAR_ISI.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of 10._DAFTAR_TABEL.pdf]
Preview
Text
10._DAFTAR_TABEL.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of 11._DAFTAR_LAMPIRAN.pdf]
Preview
Text
11._DAFTAR_LAMPIRAN.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of BAB_I_fix.pdf]
Preview
Text
BAB_I_fix.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of BAB_II_revisi_fix.pdf]
Preview
Text
BAB_II_revisi_fix.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of BAB_III_fix.pdf]
Preview
Text
BAB_III_fix.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of DAFTAR_PUSTAKA.pdf]
Preview
Text
DAFTAR_PUSTAKA.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of BAB_V.pdf]
Preview
Text
BAB_V.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of BAB_IV_revisi.pdf]
Preview
Text
BAB_IV_revisi.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item