Makna Kontekstual Leksem Hai Dalam Komik Detektif Conan Karya Aoyama Gosho

kurniawan, David (2013) Makna Kontekstual Leksem Hai Dalam Komik Detektif Conan Karya Aoyama Gosho. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Sebagai alat komunikasi verbal bahasa merupakan suatu sistem lambang bunyi yang bersifat arbiter atau mana suka. Misalnya, suatu kata tidak dapat menjelaskan mengapa binatang yang biasa dipelihara di rumah dan rupanya seperti harimau dalam ukuran kecil disebut dalam bahasa Indonesia dengan nama <kucing> dan bukan nama lain, misalnya <cuking>, atau <kicung>, atau juga <ngicuk>. Begitu juga dengan benda yang biasa dipakai untuk menulis dan terbuat dari arang dan kayu disebut dalam bahasa Indonesia dengan nama <pensil>, dan bukan <sinpel>, atau nama lainnya, karena hal tersebut semua itu tidak dapat dijelaskan Kearbiteran lambang bahasa seperti di atas menyebabkan orang, dalam sejarah linguistik, sedikit menelantarkan penelitian mengenai makna. Berbicara mengenai makna kata, maka tidak akan terlepas dengan ilmu semantik, yaitu cabang ilmu linguistik yang mengkaji tentang makna. Semantik memegang peranan penting karena bahasa yang digunakan dalam komunikasi tiada lain untuk menyampaikan suatu makna. Sejak tahun enampuluhan studi mengenai makna menjadi kegiatan yang tidak dapat dipisahkan dari studi linguistik lainnya, karena orang mulai menyadari bahwa kegiatan berbahasa sesungguhnya adalah kegiatan mengekspresikan lambang-lambang bahasa tersebut, kepada lawan bicaranya (dalam komunikasi lisan) atau pembacanya (dalam komunikasi tulis). Jadi, pengetahuan akan adanya hubungan antara lambang atau satuan bahasa, dengan maknanya sangat diperlukan dalam berkomunikasi dengan bahasa itu

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FBS/2013/118/051307269
Subjects: 400 Language > 495 Languages of east and southeast Asia > 495.6 Japanese
Divisions: Fakultas Ilmu Budaya > Bahasa dan Sastra Jepang
Depositing User: Hasbi
Date Deposited: 24 Sep 2013 09:55
Last Modified: 18 Oct 2021 05:28
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/100571
[thumbnail of BAB_5.pdf]
Preview
Text
BAB_5.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of bab_I.pdf]
Preview
Text
bab_I.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of BAB_II.pdf]
Preview
Text
BAB_II.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of Cover,_Kt_Pgntr,_Dftr_Isi.pdf]
Preview
Text
Cover,_Kt_Pgntr,_Dftr_Isi.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of BAB_1V.pdf]
Preview
Text
BAB_1V.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of Bab_3.pdf]
Preview
Text
Bab_3.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item