Veronika’s Rebellion Success toward Absurdity: Reading on Albert Camus Existentialism on the Novel Veronika Decides to die by Paulo Coelho

LiaSholicha (2010) Veronika’s Rebellion Success toward Absurdity: Reading on Albert Camus Existentialism on the Novel Veronika Decides to die by Paulo Coelho. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Absurditas terjadi ketika pikiran manusia mencari pemahaman yang utuh terhadap realita yang ada. Namun, realita itu memberikan pemahaman parsial. Pemahaman ini menyisakan pertanyaan yang belum terjawab. Hal ini memunculkan permasalahan yang mendorong manusia untuk mencari solusi. Oleh karena itu, penelitian ini difokuskan pada cara manusia memperoleh kesuksesan dalam menjawab permasalahan absurditas pada novel berjudul Veronika Memutuskan Mati karya Paulo Coelho. Novel ini berisi permasalahan absurditas yang dihadapi oleh tokoh utamanya. Masalah itu adalah masalah inti yang dialami oleh manusia absurd. Terkait dengan hal itu, penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pemikiran eksistensialis Albert Camus terkait dengan cara menaklukan permasalahan absurditas yang terefleksi pada novel Veronika Memutuskan Mati karya Paulo Coelho. Untuk melakukan penelitian ini, pendekatan kualitatif khususnya kajian pustaka digunakan untuk menganalisa fenomena terkait dengan permasalahan penelitian yang terjadi pada novel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Veronika menghadapi permasalahan absurditas, khususnya ditunjukkan dengan sampainya dia pada kesia-siaan tentang segala sesuatu yang ada. Hal itu mengakibatkan Veronika mencari solusi dengan bunuh diri menggunakan pil tidur. Namun, bunuh diri itu gagal. Setelah itu, orang tua Veronika memasukkannya ke rumah sakit jiwa. Pada awalnya, dia tidak menyenangi tempat itu. Akan tetapi, pikirannya berubah dengan jalan melakukan pemberontakan. Hasratnya untuk memberontak membuatnya menggapai kesuksesan yang nyata, yaitu kehidupan barunya. Kehidupan itu menunjukkan fakta yang bertentangan dengan diagnosa dokter. Veronika hidup lebih lama dari yang sudah diprediksikan. Penulis menyarankan kepada mahasiswa jurusan sastra untuk lebih memahami konsep absurditas guna merenungkan apakah kehidupan manusia di dunia sia-sia atau sebaliknya. Penulis juga menyarankan agar mencari solusi terbaik untuk memecahkan masalah seputar makna kehidupan sebagai esensi dari eksistensialisme.

English Abstract

Absurdity occurs when human minds seek for the complete understanding of reality exists. Yet, reality solely gives the partial understanding. The partial understanding given by reality leaves the question that must be fulfilled by human mind. This phenomenon creates a problem. The problem that exists encourages people to seek for the solutions. Thus, this study is focused on human way to gain success to conquer absurdity problem on the Novel entitled Veronika Decides to Die by Paulo Coelho. Veronika Decides to Die is a novel which contains absurdity problem. This problem is faced by the main character, Veronika. This is the core problem undergone by people who are aware of absurdity. Related to this case, this study purposes to describe the depiction of Albert Camus’s existentialism. His notion about existentialism is concerned with facing absurdity problem which is reflected on the novel entitled Veronika Decides to Die. To conduct this study, the writer uses qualitative approach particularly literary study to analyze phenomena related with research problem that happen in the novel. The result of the research shows that Veronika faces absurdity problem. It is showed by some symptoms, particularly gaining the meaninglessness of anything exists in the world. The meaninglessness takes Veronika to seek for a solution. Committing suicide by drinking some pills is her choice. Yet, she fails in doing it. After undergoing the failure, she is taken to asylum by her parents. Firstly, she hates it because she is sent to asylum, but later on she shifts her mind and conducts rebellion. Her desire to rebel makes her gain her real success. That is her new life. It shows the opposite fact as it is diagnosed by the doctor. She lives longer than the doctor’s diagnose. The writer suggests that the students of English Department to understand more about absurdity concept as a way to contemplate human existence, that is whether people’s life is meaningful or vise versa. It is better for them to seek for the best solution about the meaning of life as the essence of existentialism.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FBS/2010/24/051003443
Subjects: 400 Language > 420 English and Old English (Anglo-Saxon)
Divisions: Fakultas Ilmu Budaya > Bahasa dan Sastra Inggris
Depositing User: Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id
Date Deposited: 02 Feb 2011 10:36
Last Modified: 18 Oct 2021 04:55
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/100320
[thumbnail of 051003443.pdf]
Preview
Text
051003443.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item