Isolasi Dan Identifikasi Bakteri Penghasil Enzim L- Asparaginase Dari Endofit Mangrove Lumnitzera Littorea

Putri, Anggraini Dyah Ayu Kusuma (2017) Isolasi Dan Identifikasi Bakteri Penghasil Enzim L- Asparaginase Dari Endofit Mangrove Lumnitzera Littorea. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Enzim L-asparaginase merupakan enzim yang mengkatalisis hidrolisis gugus amida dari L-asparagin menjadi L-aspartat dan amonia. L-asparaginase dapat ditemukan pada jaringan hewan, mikroba, dan tumbuhan. Salah satu tumbuhan yang berpotensi untuk menghasilkan enzim L-asparaginase adalah endofit mangrove Lumnitzera littorea. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk Mengetahui identitas bakteri dari endofit mangrove Lumnitzera littorea yang dapat menghasilkan enzim L–asparaginase. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif eksploratif. Pada penelitian ini menggunakan sampel daun, batang dan akar dari mangrove Lumnitzera littorea yang diambil dari Pantai Bajul mati Kabupaten Malang. Sampel yang telah diambil kemudian ditumbuk dan dilakukan pengenceran setelah itu dilakukan penanaman untuk mendapatkan isolat bakteri dengan cara dilakukan penanaman sampel daun, batang dan akar yang ditanam pada media LB. Setelah didapatkan isolat bakteri maka dilakukan skrining dengan menggunakan media selektif L-asparaginase dan didapatkan hasil bakteri penghasil L-asparaginase. Bakteri yang memiliki aktivitas enzim paling tinggi akan dilakukan identifikasi bakteri dengan pewarnaan Gram dan uji microbact system. Hasil skrining didapatkan 9 isolat bakteri dari 5 isolat yang positif menghasilkan enzim L-asparaginase yaitu LD-3, LD-4, LB-3, LB-4. LA-4, LA-5. Dari keenam isolat yang memiliki aktivitas produksi enzim paling baik adalah LB-3. Lb-3 adalah bakteri Gram negatif yang memiliki bentuk sel basil, berbentuk oval, motilitas motil, berdiameter koloni 2,03 mm, dan menurut uji microbact system yang dilakukan bakteri tersebut adalah Pseudomonas fluorescens.

English Abstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FPR/2017/1019/051800010
Uncontrolled Keywords: -
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 572 Biochemistry > 572.7 Enzymes
Divisions: Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Manajemen Sumberdaya Perairan
Depositing User: Nur Cholis
Date Deposited: 12 Jan 2018 06:36
Last Modified: 28 Sep 2020 17:22
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/7956
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item