Kontrol Optimal Pada Model Penyebaran Virus Hepatitis B Dengan Vaksinasi Dan Pengobatan

Ningtias, Tia Hana Arum (2017) Kontrol Optimal Pada Model Penyebaran Virus Hepatitis B Dengan Vaksinasi Dan Pengobatan. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pada skripsi ini dibahas kontrol optimal pada model penyebaran virus hepatitis B dengan vaksinasi dan pengobatan. Pada model ini terdapat dua kontrol yaitu kontrol vaksinasi diberikan pada subpopulasi rentan dan kontrol pengobatan diberikan pada subpopulasi terinfeksi kronis. Tujuan kontrol optimal adalah untuk meminimumkan jumlah subpopulasi exposed, terinfeksi akut, dan terinfeksi kronis, serta meminimumkan biaya kontrol virus hepatitis B. Kontrol optimal diperoleh dengan menggunakan prinsip minimum Pontryagin, kemudian diselesaikan secara numerik menggunakan metode Sweep Maju-Mundur. Simulasi numerik menunjukkan bahwa pemberian kontrol vaksinasi merupakan kontrol optimal yang paling efektif dalam meminimumkan jumlah subpopulasi terinfeksi.

English Abstract

This final project presents an optimal control of hepatitis B virus model with vaccination and treatment. In this model there are two controls, vaccination is given to susceptible subpopulation and treatment is given to chronic subpopulation. The purpose of optimal control is to minimize the the number of exposed, acute infection, chronic carriers, and to minimize the cost of hepatitis B virus control. The optimal control is solved using Pontryagin’s minimum principle and numerically simulated by using Forward Backward Sweep method. Numerical simulations show that the vaccination is the most effective of optimal control to reduce infected subpopulation.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FMIPA/2017/471/051709812
Uncontrolled Keywords: Kontrol optimal, model penyebaran hepatitis B, prinsip minimum Pontryagin, metode Sweep Maju-Mundur.
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 518 Numerical analysis > 518.6 Numerical methods in analysis
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Matematika
Depositing User: Nur Cholis
Date Deposited: 01 Nov 2017 04:08
Last Modified: 18 Nov 2021 03:24
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/4682
[thumbnail of SKRIPSI TIA.pdf]
Preview
Text
SKRIPSI TIA.pdf

Download (1MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item