Analisa Faktor-faktor Yang Mempengaruhi Pendapatan Pengrajin Pada Industri Kecil : tudi Kasus Pada Kawasan Industri Genteng di Desa Ngebruk, Kec. Sumberpucung, Kab. Malang

Arnando, Andrei (2011) Analisa Faktor-faktor Yang Mempengaruhi Pendapatan Pengrajin Pada Industri Kecil : tudi Kasus Pada Kawasan Industri Genteng di Desa Ngebruk, Kec. Sumberpucung, Kab. Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apa saja yang mempengaruhi pendapatan pengrajin pada industri genteng di Desa Ngebruk dan seberapa besar pengaruh faktor-faktor tersebut terhadap pendapatan pengrajin. Variabel yang mempengaruhi pendapatan pengrajin diduga adalah modal, tenaga kerja, jam kerja, banyaknya tanah, dan pengalaman kerja. Metode yang digunakan adalah Regresi Linear Berganda. Untuk perhitungannya dibantu software SPSS. Data yang digunakan dalam penelitian ini meliputi data primer dan data sekunder. Data primer diperoleh dari hasil pengisian kuisioner dan survei langsung di lokasi penelitian. Data sekunder diperoleh dari studi kepustakaan dan dari data internet. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik non random probability sampling dimana tidak semua individu dalam populasi mempunyai kesempatan yang sama untuk dipilih menjadi sampel. Sampel diambil sebanyak 40 orang pengrajin dengan cara purposive sampling dan quota sampling. Hasil penelitian utama yang telah diketahui adalah bahwa dari kelima variabel yang dipilih semuanya berpengaruh positif terhadap pendapatan pengrajin pada tingkat kepercayaan 95% yaitu sebesar 0,456 untuk modal, 32895,073 untuk tenaga kerja; 929,106 untuk jam kerja; 18,481 untuk banyaknya tanah liat, dan 3434,400 untuk pengalaman kerja. Tenaga kerja memiliki koefisien terbesar yaitu 32895,073, hal ini diperkirakan karena industri kecil merupakan industri yang padat karya bukan padat modal. Selain itu dari uji parameter ditemukan bahwa persamaan regresi ini tidak mengalami gejala multikolinearitas, autokorelasi, dan heteroskedastisitas serta faktor residual didistribusikan secara normal, maka asumsi regresi linear klasik sudah terpenuhi.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FE/2011/90/051100828
Subjects: 300 Social sciences > 330 Economics
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ilmu Ekonomi
Depositing User: Unnamed user with email [email protected]
Date Deposited: 08 Apr 2011 09:57
Last Modified: 19 Oct 2021 12:59
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/105898
[thumbnail of 051100828.pdf] Text
051100828.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Actions (login required)

View Item View Item