Analisis pengaruh karakteristik perusahaan terhadap tindakan perataan laba : studi pada perusahaan yang terdaftar di BEJ periode 2000-2005

DickyHartawan (2008) Analisis pengaruh karakteristik perusahaan terhadap tindakan perataan laba : studi pada perusahaan yang terdaftar di BEJ periode 2000-2005. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Informasi laba pada umumnya merupakan perhatian utama dalam menilai kinerja manajemen. Karena informasi laba masih menjadi perhatian utama oleh investor, maka adanya kondisi tersebut akan mendorong manajer untuk secara oportunistik memilih kebijakan akuntansi yang sesuai dengan kepentingannya (manajemen laba). Salah satu bentuk dari manajemen laba oleh perusahaan adalah tindakan perataan laba (income smoothing). Penelitian ini bertujuan untuk menemukan bukti empiris adanya pengaruh dari karakteristik perusahaan seperti kelompok usaha, ukuran perusahaan, profitabilitas, leverage, Net Profit Margin (NPM), dan beta saham terhadap tindakan perataan laba pada perusahaan publik di Indonesia. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan yang go public di BEJ periode 2000-2005. Sampel diambil dari anggota populasi tersebut secara stratified purposive sampling sebanyak 77 perusahaan. Instrumen yang digunakan untuk menentukan perataan laba perusahaan didasarkan pada formulasi indeks Eckel (1981). Pengujian terhadap hipotesis penelitian dilakukan menggunakan Uji Regresi Linier Berganda. Berdasarkan hasil pengujian terhadap hipotesis, penelitian ini menemukan adanya pengaruh positif ukuran perusahaan, NPM, dan beta saham terhadap perataan laba. Hasil pengujian juga menunjukkan adanya pengaruh negatif antara profitabilitas terhadap perataan laba perusahaan. Kata kunci: Karakteristik Perusahaan, Perataan Laba, Indeks Eckel, Regresi Linier Berganda, Stratified Purposive Sampling, Kelompok Usaha, Ukuran Perusahaan, Profitabilitas, Leverage, Net Profit Margin, Beta Saham.

English Abstract

Information of profit often represented a main consideration to assess management performance. Investors still emphasized this profit information and this put the managers in opportunistic way to select accounting policy for self-interest (profit management). One of profit management by the company referred to income smoothing. Research aimed at finding empirical evidence about the effect of company characteristics, such as business group, company size, profitability, leverage, Net Profit Margin (NPM), and share beta on the income smoothing of public companies at Indonesia. Population of research included all go public companies listed at Jakarta Stock Exchange in period of 2000-2005. Sample was taken Stratified Purposive Sampling resulting in 77 companies. The instrument used to determine income smoothing of the company was Eckel Index formulation (1981). The test of research hypotheses used Multiple Linear Regression. Results of testing hypotheses indicated that the positive relationship developed between company size, NPM, and share beta with income smoothing. Results of the test showed negative effect of profitability on company’s income smoothing. Keywords: Income Smoothing, Eckel Index, Company Characteristic, Business Group, Company Size, Profitability, Leverage, Net Profit Margin, Share Beta, , Multiple Linier Regression, Stratified Purposive Sampling.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FE/2008/180/050801274
Subjects: 300 Social sciences > 330 Economics
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ilmu Ekonomi
Depositing User: Unnamed user with email [email protected]
Date Deposited: 05 May 2008 09:08
Last Modified: 20 Oct 2021 11:28
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/103462
[thumbnail of 050801274.pdf] Text
050801274.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Actions (login required)

View Item View Item