Model Prediksi Peluang Kecelakaan Yang Melibatkan Pengendara Sepeda di Kota Surabaya

Adiguna, Abdi and Ikhwananta, Berino (2018) Model Prediksi Peluang Kecelakaan Yang Melibatkan Pengendara Sepeda di Kota Surabaya. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pada negara maju maupun berkembang, keselamatan lalu lintas dan angkutan jalan selalu menjadi sorotan. Menurut data kecelakaan yang berasal dari Kepolisian Daerah Jawa Timur Tahun 2017, jumlah kecelakaan di Kota Surabaya selama tiga tahun terakhir mengalami pasang surut, yaitu di tahun 2014 terjadi 26 kasus, tahun 2015 naik 38.46% menjadi 36 kasus, dan pada tahun 2016 turun 33.33% menjadi 24 kasus kecelakaan. Dalam hal ini kenaikan dan penurunan tersebut ternyata masih melibatkan pengendara sepeda di Kota Surabaya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk: (1) mengetahui karakteristik pengendara sepeda di Kota Surabaya, (2) mengetahui karakteristik kecelakaan yang melibatkan pengendara sepeda di Kota Surabaya, (3) membuat model prediksi peluang kecelakaan yang melibatkan pengendara sepeda di Kota Surabaya. Di dalam penelitian ini digunakan sumber data berupa data primer dan data sekunder. Data primer diperoleh dari kuesioner dan wawancara. Teknik sampling yang digunakan adalah sampling kuota dengan jumlah sebesar 100 responden pengendara sepeda yang pernah mengendarai sepeda dalam kurun waktu 6 bulan terakhir. Data sekunder diperoleh dari instansi seperti Kepolisian Daerah Jawa Timur, Bappeda, Dinas Perhubungan Kota Surabaya. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif frekuensi dan analisis statistik regresi logistik. Analisis deskriptif frekuensi digunakan untuk mengetahui karakteristik pengendara sepeda di wilayah studi seperti karakteristik sosio-ekonomi, karakteristik pergerakan, dan karakteristik perilaku. Sedangkan Analisis statistik regresi logistik digunakan untuk membuat model prediksi peluang kecelakaan dengan variabel karakteristik pengendara sepeda. Menurut hasil analisis data yang telah dilakukan diketahui jika mayoritas pengguna sepeda di Kota Surabaya pernah mengalami kecelakaan saat bersepeda. Dengan menggunakan metode analisis statistik regresi logistik diperoleh model peluang kecelakaan berdasarkan karakteristik sosio-ekonomi, karakteristik pergerakan, dan karakteristik perilaku. Karakteristik sosio-ekonomi yang diperoleh yaitu mayoritas pekerjaan pelajar/mahasiswa sebanyak 34%. Pada karakteristik pergerakan diperoleh mayoritas maksud pergerakan masyrakat adalah rekreasi sebanyak 30% dan waktu mulai beraktivitas < pukul 06.00 sebesar 55%. Sedangkan karakteristik perilaku yang diperoleh adalah mayoritas tidak memakai helm 79% dan tidak menerobos lampu merah 91%. Model prediksi peluang kecelakaan yang melibatkan pengendara sepeda di Kota Surabaya dirumuskan sebagai berikut:

English Abstract

In both developed and developing countries, road safety and road transport are always in the spotlight. Based accident data from East Java Police Department at 2017, the number of traffic accident in Surabaya City last 3 years has been up and down, in 2014 there are 26 cases, in 2015 up 38.46% to 36 cases, and in 2016 down 33.33% to 24 accident cases. Despite an increase and decline, In this case the increase and decrease is still involved bikers in the city of Surabaya. The purpose of this study is for: (1) knowing characteristic of cyclist in Surabaya City, (2) knowing accident characteristic of cyclist in Surabaya City, (3) modeling of probability prediction of bicycle accident involving cyclist in Surabaya City. This research uses data source in the form of primary and secondary data. Primary data were obtained from questionnaires and interviews. The sampling technique used is the quota sampling with the number of 100 respondents cyclists who had ridden the bike within the last 6 months. Secondary data were obtained from institutes like East Java Police Departement, Bappeda, Ministry of Transport of Surabaya City. The method of analysis used in this research is Descriptive Analysis of Frequency and Logistic Regression Statistics Analysis. Descriptive Analysis of Frequency used to knowing characteristic of cyclist in study area such as a socio-economic background, travel characteristics and riding behavior characteristics. While Logistic regression statistics analysis used to modeling of probability prediction accident with cyclist characteristic variables. According to the results of data analysis has been done is known if the majority of bicycle users in the city of Surabaya had an accident while cycling. By using statistical methods of logistic regression analysis obtained by chance probability model based on socio-economic background, travel characteristics, and riding behavior characteristics. The socio-economic characteristics obtained are the majority of students' work as much as 34%. On the travel characteristics obtained the majority of people's goals is recreation as much as 30% and start time on activity <at 06.00 by 55%. While the behavioral characteristics obtained were the majority did not wear 79% helmets and did not break through the red light 91%. The model of probability prediction involving cyclists in Surabaya City is formulated as follows:

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FT/2018/115/051801167
Uncontrolled Keywords: Kecelakaan Sepeda, Model Peluang, Kota Surabaya, Regresi Logistik.
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 620 Engineering and allied operations > 620.8 Human factors and safety engineering
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 19 Apr 2018 02:39
Last Modified: 23 Nov 2020 07:34
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/9605
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item