Pengaruh Leverage, Kepemilikan Manajerial Dan Kepemilikan Institusional Terhadap Keputusan Investasi (Studi Pada Perusahaan Sektor Industri Barang Konsumsi Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2010-2016)

Herdianti, Wiwit (2018) Pengaruh Leverage, Kepemilikan Manajerial Dan Kepemilikan Institusional Terhadap Keputusan Investasi (Studi Pada Perusahaan Sektor Industri Barang Konsumsi Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2010-2016). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Tujuan perusahaan adalah meningkatkan nilai perusahaan yang dapat tercermin dalam bentuk meningkatnya harga saham. Salah satu cara untuk meningkatkan nilai perusahaan adalah dengan adanya keputusan investasi. Keputusan investasi merupakan indikator bahwa adanya perkembangan dari suatu perusahaan. Oleh karena itu dalam menentukan keputusan investasi harus memperhatikan beberapa faktor internal perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui secara bersama-sama pengaruh signifikan leverage, kepemilikan manajerial dan kepemilikan institusional terhadap keputusan investasi. Penelitian ini juga bertujuan untuk mengetahui diantara variabel leverage, kepemilikan manajerial dan kepemilikan institusional, variabel apa yang paling dominan berpengaruh signifikan terhadap keputusan investasi. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah explanatory research dengan pendekatan kuantitatif. Jumlah populasi penelitian sebanyak 38 perusahaan sektor Industri Barang Konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2010-2016. Sampel penelitian ditentukan dengan purposive sampling dan diperoleh sampel sebanyak 6 perusahaan. Metode analisis data yang digunakan adalah regresi linear berganda yaitu uji statistik deskriptif dan statistik inferensial. Hasil penelitian menunjukkan bahwa leverage, kepemilikan manajerial dan kepemilikan institusional secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap keputusan investasi. Diantara leverage, kepemilikan manajerial dan kepemilikan institusional yang paling dominan berpengaruh signifikan terhadap keputusan investasi adalah leverage. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, leverage merupakan salah satu faktor yang paling dominan mempengaruhi keputusan investasi, sehingga diharapkan kepada manajer untuk mempertimbangkan nilai leverage sebelum melakukan keputusan investasi. Manajer perusahan sebagai pihak yang membuat keputusan (dalam hal ini keputusan investasi) diharapkan melihat faktor-faktor lain yang berasal dari dalam perusahaan yang mungkin saja akan mempengaruhi keputusan investasi seperti kepemilikan manajerial dan kepemilikan institusional.

English Abstract

The company's goal is to increase the value of companies that can be reflected in the form of rising stock prices. The value of the company can be increased by paying attention to the investment decision. Investment decision is an indicator that the existence of the development of an enterprise. Therefore, in determining investment decisions we should pay attention to the internal factors of the company. This research aims to know collectively influence significant of leverage, managerial ownership and institutional ownership of the investment. This research also aims to find out the most dominant variable that has significant effect to investment decisions. The type of research used in this research is explanatory research with quantitative approach. The population on this research are 38 companies of the industrial sector of consumer goods that are listed on the Indonesia Stock Exchange period 2010-2016. The sample is determined by purposive sampling and retrieved samples as 6 corporations. Methods of data analysis used was multiple linear regression that is descriptive statistics and test statistics inferensial. The results showed that leverage, managerial ownership and institutional ownership has collectively significant to investment decisions. Between the leverage, managerial ownership and institutional ownership, the most dominant variable is the leverage. Based on the results, leverage is the most dominant factors influencing investment decisions, so the Manager expected to be consider to the value of leverage before making the investment decisions. The Manager of the company is expected to look at others factors in the company that may affect investment decisions such as managerial and ownership institutional ownership.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2018/63/051802221
Uncontrolled Keywords: Leverage, Kepemilikan Manajerial, Kepemilikan Institusional, Keputusan Investasi
Subjects: 300 Social sciences > 332 Financial economics > 332.6 Investment
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Bisnis / Niaga
Depositing User: Yusuf Dwi N.
Date Deposited: 18 Apr 2018 07:50
Last Modified: 14 Mar 2023 01:48
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/9585
[thumbnail of WIWIT HERDIANTI.pdf] Text
WIWIT HERDIANTI.pdf

Download (4MB)

Actions (login required)

View Item View Item