Pengaruh Food Quality, Dining Atmosphere, Dan Kesesuaian Harga Terhadap Kepuasan Pelanggan Café Ria Djenaka Shining Batu

Salsabilah, Titah (2017) Pengaruh Food Quality, Dining Atmosphere, Dan Kesesuaian Harga Terhadap Kepuasan Pelanggan Café Ria Djenaka Shining Batu. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menjelaskan pengaruh Food Quality (X1), Dining Atmosphere (X2) dan Kesesuaian Harga (X3) secara bersamasama dan parsial terhadap Kepuasan Pelanggan (Y). Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah explanatory research (penelitian penjelasan) dengan pendekatan kuantitatif. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 117 orang responden yang merupakan pelanggan café Ria Djenaka Shining Batu. Metode pengumpulan data menggunakan kuisioner dengan teknik pengambilan sampel yaitu accidental sampling. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dan analisis regresi linier berganda dengan uji F dan uji t untuk mengetahui pengaruh secara bersama-sama dan pengaruh secara parsial antara variabel yang diteliti. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa sig. F yaitu 0,000 (α < 0,05), yang berarti bahwa secara bersama-sama variabel Food Quality (X1), Dining Atmosphere (X2) dan Kesesuaian Harga (X3) mempunyai pengaruh signifikan terhadap variable Kepuasan Pelanggan (Y). Hasil adjusted R square yaitu sebesar 0,51 artinya, variable Food Quality (X1), Dining Atmosphere (X2) dan Kesesuaian Harga (X3) mempengaruhi kepuasan Pelanggan (Y) sebesar 51% sisanya 49% Kepuasan Pelanggan akan dipengaruhi oleh variabel-variabel lain yang tidak dibahas dalam penelitian ini. Hasil uji t digunakan untuk mengetahui pengaruh variabel bebas terhadap variabel terikat secara parsial dengan membandingkan antara f signifikan α yaitu 0,05. Hasil penelitian diketahui bahwa nilai signifikansi t 0,001 untuk variable Food Quality (X1), 0,001 untuk Dining Atmosphere (X2) dan 0,000 untuk Kesesuaian Harga (X3). Hal ini menunjukkan nilai signifikansi t untuk masing-masing variabel bebas kurang dari 0,05 (nilai signifikansi t < 0,05) yang berarti ketiga variabel bebas mempunyai pengaruh signifikan terhadap variabel terikat secara parsial. Kesimpulan yang dapat ditarik dari penelitian ini adalah bahwa variabel Food Quality, Dining Atmosphere dan Kesesuaian Harga baik secara bersamasama maupun secara parsial mempunyai pengaruh terhadap Kepuasan Pelanggan. Sehingga pihak perusahaan dapat mempertahankan serta meningkatkan pelayanan terhadap Food Quality, Dining Atmosphere dan Kesesuain Harga, karena variabel tersebut merupakan hal yang sangat penting dalam mempengaruhi Kepuasan pelanggan dan diharapkan hasil penelitian ini dapat dipakai sebagai acuan bagi penelitian selanjutnya.

English Abstract

This study purpose to examine and explain the influence of Food Quality (X1), Dining Atmosphere (X2), and Price Fairness (X3) overall or partially to Customer Satisfaction (Y). This type of research used in this research is explanatory research with quantitative approach. The sample in this study was 117 respondents customer of café RiaDjenaka Shining Batu. The data was collected by questionairs with sampling technique collecting used accidental sampling. Data analysis method used is descriptive analysis and multiple linier regression by doing F test and t test. It purposed to examine and explain overall influence or partial influence between the variables. The result of this study showed that F was significant, it was 0,000 (α < 0,05). It mean that the variables Food Quality (X1), Dining Atmosphere (X2) and Price Fairness (X3) had the significant effect to Customer Satisfaction (Y). The result of adjusted R square was 0,51 or 51% it’s mean Customer Satisfaction variable (Y) would influence by it’s independent variables, Food Quality (X1), Dining Atmosphere (X2) and Price Fairness (X3). Meanwhile, another 49% would influence by another variables. The result of t-test was used to explain the independent variables to dependent variable partially by comparing α significant level, that was 0,05. This result explained that t significance level was 0,001 for Food Quality, 0,001 for Dining Atmosphere and 0,000 for Price Fairness. It showed that the value of t significant level for each dependent variables was less than 0,05 (significant t level <0,05). It mean those dependent variables had the significant effect on dependent variable partially. The conclusion that be drawn from this study is that the variables in Food Quality, Dining Atmosphere and Price Fairness together or partially have an influence on Customer Satisfaction. Advice that can be given in this case is that the company can maintain and improve service to Food Quality, Dining Atmosphere and Price Fairness, because these variables are very important in influencing customer satisfaction and expected result of this research can be used as a refrence for further research.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2017/1234/051801245
Uncontrolled Keywords: Food Quality, Dining Atmosphere, Kesesuaian Harga, Kepuasan Pelanggan
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management > 658.8 Managemet of marketing > 658.83 Market research > 658.834 Consumer research > 658.834 3 Consumer attitudes, preferences, reactions
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Bisnis / Niaga
Depositing User: Yusuf Dwi N.
Date Deposited: 08 Feb 2018 06:39
Last Modified: 26 Oct 2021 03:30
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/8817
[thumbnail of BAB V.pdf]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (97kB) | Preview
[thumbnail of Bagian Depan.pdf]
Preview
Text
Bagian Depan.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Daftar pustaka.pdf]
Preview
Text
Daftar pustaka.pdf

Download (106kB) | Preview
[thumbnail of 8. Lampiran.pdf]
Preview
Text
8. Lampiran.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB II.pdf]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (565kB) | Preview
[thumbnail of BAB I.pdf]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (206kB) | Preview
[thumbnail of BAB III.pdf]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (488kB) | Preview
[thumbnail of BAB IV.pdf]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (421kB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item