Struktur Komunitas Gastropoda Pada Ekosistem Padang Lamun Di Pantai Banjarwati Paciran Lamongan, Jawa Timur

Winarno, Muhklas Shah (2017) Struktur Komunitas Gastropoda Pada Ekosistem Padang Lamun Di Pantai Banjarwati Paciran Lamongan, Jawa Timur. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pantai Paciran merupakan pantai yang letaknya strategis dimana terdapat 2 pelabuhan perikanan yaitu Pelabuhan Brondong dan Pelabuhan Pasar Kranji. Banyak aktivitas nelayan yang dilakukan pada wilayah tersebut yang secara tidak sadar akan mempengaruhi kondisi perairan sehingga berdampak pada ekosistem padang lamun. Terganggunya ekosistem padang lamun juga akan berdampak pada struktur komunitas yang hidup di ekosistem tersebut salah satunya komunitas gastropda. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Mei sampai Juli 2017, tujuan dari penelitian ini untuk mendapatkan kondisi parameter fisika dan kimia perairan pantai Banjarwati Paciran Lamongan dan menganalisis struktur komunitas gastropoda, indeks keseragaman dan spesies yang mendominasi pada ekosistem padang lamun di pantai tersebut. Penelitian ini menggunakan metode survei mengenai studi komunitas gastropoda di ekosistem lamun, analisis suhu, salinitas, pH, oksigen terlarut, bahan organik tanah, tekstur tanah. Pengambilan sampel menggunakan metode transek pada 3 stasiun pengamatan. Pada setiap stasiun dibagi menjadi 3 sub stasiun yang untuk penentuan stasiun yang didasarkan pada pemanfaatan tata guna lahan. Hasil identifikasi ditemukan 7 spesies gastropoda dengan kelimpahan rata-rata pada 3 stasiun berkisar 84-119,3 ind/m2 nilai tersebut tergolong rendah. Nilai keseragaman berkisar 0,41-0,52 hasil tersebut dikategorikan keseragaman sedang dan spesies yang mendominasi adalah jenis Cerithium granosum dengan presentase 35%-46%. Pengukuran parameter kualitas air menunjukan hasil yang optimal bagi struktur komunitas gastropda di pantai Banjarwati dengan hasil yang didapat yaitu suhu dengan kisaran 310C–32,70C, kekeruhan 1,48 NTU-1,93 NTU, pH 7,7–7,9, Salinitas 310/00-31,30/00, Oksigen terlarut 5,3 mg/L–5,8 mg/L. Untuk kualitas tanah tergolong kurang otimal bagi kehidupan organisme gastropoda karena tipe substrat di dominasi pasir dan kandungan bahan organik yang rendah berkisar 0%-0,09%. Pengukuran parameter kualitas air di pantai Banjarwati menunjukkan hasil yang optimal bagi kehidupan gastropoda tetapi untuk kualitas tanah sendiri masih kurang baik untuk menunjang kehidupan organisme gatropoda. Perlu adanya tindakan konservasi terhadap ekosistem lamun supaya keberadaan organisme gastropoda tetap lestari.

English Abstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FPR/2017/1061/051800140
Uncontrolled Keywords: -
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 594 Mollusca and Molluscoidea > 594.3 Gastropoda
Divisions: Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Manajemen Sumberdaya Perairan
Depositing User: Nur Cholis
Date Deposited: 12 Jan 2018 02:17
Last Modified: 08 Dec 2020 23:56
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/7924
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item