Purdiana, Friska (2017) Analisis Distribusi Sedimen Berdasarkan Kondisi Hidro-Oseanografi Di Pantai Pulau Merah Kecamatan Pesanggaran, Kabupaten Banyuwangi. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Pantai Pulau Merah merupakan salah satu pantai Selatan Pulau Jawa yang identik dengan arus yang kuat dan gelombang yang cukup besar sehingga dapat mempengaruhi dinamika pantai baik itu erosi ataupun sedimentasi. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui bagaimana pola distribusi ukuran butir sedimen secara keseluruhan di pantai tersebut dan juga kondisi dari hidro-oseanografi yang dapat mempengaruhi distribusi sedimen yang ada di sana. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode purposive sampling dengan menentukan 14 titik stasiun. Hasil sampel sedimen di analisis ukuran butir sedimen menggunakan metode ayak kering. Hasil dari distribusi ukuran partikel sedimen secara umum dilakukan analisis dengan mengukur empat parameter statistik ukuran butir. Hasil fraksi sedimen yang mendominasi di Pantai Pulau Merah adalah jenis pasir halus yang memiliki diameter ukuran butir antara 0,125 mm – 0,25 mm. Hasil dari analisis granulometri didapatkan rata – rata nilai statistik dari ke 14 sampel sedimen seperti mean dengan klasifikasi dominan fraksi pasir halus, sorting dengan klasifikasi dominan terpilah sangat baik, skewness dengan klasifikasi dominan miring kearah partikel halus dan kurtosis dengan klasifikasi dominan mesokurtik dan sangat leptokurtik. Kondisi hidro-oseanografi yang ada di lokasi penelitian memiliki arus berkisar antara 0,13 m/s – 0,73 m/s dengan arah dari Barat Daya ke Timur Laut, tinggi gelombang berkisar antara 0,16 m – 0,22 m dengan periode antara 1,5 – 1,8 detik dan memiliki tipe pasang surut campuran condong ke harian ganda. Transpor sedimen yang terjadi sejajar garis pantai sehingga menyebabkan kawasan pantai cenderung mengalami erosi.
English Abstract
Pulau Merah beach is one of the southern coast of Java Island, known with the strong currents and large waves that enough to affect the dynamics beach either the erosion or sedimentation. The purpose of this research is to know how the distribution pattern of grain size of whole sediment on the beach and also the condition of hydro-oceanography that influence the distribution of sediment. The method used in this research is purposive sampling by determining 14 point of station. Sediment sample were analyzed using dry sieve method. Then sediment particle size were generally analyzed by measuring four statistical parameters of grain size. The result of the dominant sedimentary fraction at Pulau Merah beach is type of fine sand that has a grain diameter between 0.125 - 0.25 mm. The results of granulometry analysis showed statistical mean values of the 14 sediment samples such as an average with the dominant classification of fine sand fractions, sorting with dominant classification are very well sorted, skewness with dominant classification tilted towards fine particles and kurtosis with dominant classification mesokurtik and very leptokurtik. The hydro-oceanography conditions in the location have ocean currents velocity ranging from 0.13 - 0.73 m / s in the direction from Southwest to the Northeast, wave height ranges from 0.16 - 0.22 m with periods between 1.5 - 1.8 s and mixed tides prevailing semidiurnal for the tidal type daily. Sediment transport that occurs parallel to the shoreline causing coastal areas tend to eroded.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FPR/2017/489/051706944 |
Uncontrolled Keywords: | Sedimen, Pulau Merah, Hidro-oseanografi, Erosi |
Subjects: | 500 Natural sciences and mathematics > 551 Geology, hydrology, meteorology > 551.3 Surface and exogenous processes and their agents > 551.304 Transported materials (Sediments) |
Divisions: | Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan dan Kelautan |
Depositing User: | Budi Wahyono Wahyono |
Date Deposited: | 05 Dec 2017 03:34 |
Last Modified: | 14 Dec 2020 12:03 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/6434 |
Actions (login required)
View Item |