Rohmahwati, Risma Wahyu (2017) Pengaruh Faktor- Faktor Produksi Terhadap Hasil Tangkapan Jaring Insang Dasar Di Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) Prigi Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Jaring insang dasar atau bottom gillnet yaitu alat tangkap yang berbentuk empat persegi panjang dilengkapi dengan pelampung, pemberat, tali ris atas, tali ris bawah. Jaring insang dasar pada dasarnya adalah sama dengan jaring insang permukaan, namun perbedaannya hanya pada penempatan jaring yaitu di daerah dasar perairan. Jaring insang dasar termasuk alat tangkap yang selektif karena ukuran mata jaring dapat disesuaikan dengan jenis ikan yang akan ditangkap. Alat tangkap jaring insang dasar bersifat pasif dan penempatan dalam perairan memotong arus, bertujuan agar ikan terperangkap karena terjerat atau terpuntal pada bagian tutup insang. Penelitian ini dilakukan pada bulan Februari- Maret tahun 2017 di Pelabuhan Perikanan Nusantara Prigi. Tujuan dari penelitian ini yaitu mengetahui faktor-faktor apa saja yang berpengaruh pada hasil tangkapan. Selain itu, untuk mengetahui faktor manakah yang berpengaruh paling besar terhadap hasil tangkapan alat jaring insang dasar dari masing-masing variabel tersebut. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini antara lain ukuran kapal, panjang jaring, tinggi jaring, ukuran mata jaring, jarak daerah penangkapan ikan, pengalaman nahkoda, dan jumlah anak buah kapal (ABK). Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif. Data dikumpulkan dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi, metode analisis data yang digunakan dalam penelitian adalah regresi linear berganda. Analisis regresi linier berganda digunakan untuk mengetahui hubungan antara variabel bebas dan variabel terikat. Sebelum data dianalisis, data-data yang diperoleh harus ditranformasikan kedalam bentuk logaritma menggunakan aplikasi SPSS 16.0. Selanjutnya regresi linier ditransformasikan ke dalam fungsi produksi Cobb Douglas. Fungsi produksi Cobb Douglas digunakan untuk menduga hubungan antara produksi hasil tangkapan faktor yang mempengaruhi hasil tangkapan. Dari hasil analisis uji t faktor produksi yang berpengaruh terhadap hasil tangkapan yaitu panjang jaring dengan nilai t hitung sebesar 2,271, tinggi jaring dengan nilai t hitung sebesar -3,196, ukuran mata jaring dengan nilai t hitung sebesr -3,641 dan jumlah ABK dengan nilai t hitung sebesar 2,695 lebih besar dibandingkan nilai t tabel sebesar 2,045 dengan selang kepercayaan 95% (a=0,05). Dari hasil analisis dengan menggunakan fungsi Cobb Douglas diperoleh persamaan regresi sebagai berikut: Ln=Ln-1,752+0,089 Lnx1+0,944Lnx2-0,976Lnx3-1,887Lnx4+0,141LnX5+0,133Lnx6+0,226Lnx7
English Abstract
The research was held in February - March 2017 in Prigi Archipelago Fishing Port at Trenggalek Regency. The aim of this study were knowing the factors influenced toward the catch of bottom gillnet and which one the most influenced factor toward the catch. The method used in these study was descriptive method. The formula used was cobb douglas formula to analyze. According to the study results, it was known that the factors that significantly influence the catch toward the catch of bottom gillnet were: length of net, height of net, mesh size and amount of crew. The highest coefficient value is the mesh size, it was 3,641. The other factors did not influence significantly the catch of bottom gillnet. Coefficient of determine is 0,721, it means that the result of catch could explain the production factor 72%. F test result know as F count have a value biggest than F table ( 8,112> 2,646).
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FPR/2017/755/051710301 |
Uncontrolled Keywords: | Faktor Produksi, Jaring Insang Dasar, Hasil Tangkapan |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 639 Hunting, fishing & conservation > 639.2 Commercial fishing, whaling, sealing > 639.22 Fishing in salt waters > 639.220 959 8 Fishing in salt waters (Indonesia) |
Divisions: | Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan dan Kelautan |
Depositing User: | Kustati |
Date Deposited: | 26 Oct 2017 02:10 |
Last Modified: | 23 Oct 2021 12:15 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/4420 |
Preview |
Text
Rohmahwati, Risma Wahyu.pdf Download (4MB) | Preview |
Preview |
Text
050903109.pdf Download (3MB) | Preview |
Actions (login required)
View Item |