Luvita, Cynthia Puspa (2017) Studi Perencnaan Pembangkit Listrik Tenaga Air di Kabupaten Rokan Hulu Provinsi Riau. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Sebagian besar wilayah provinsi Riau belum sepenuhnya mampu mengatasi defisit listriknya, bahkan masih sering terjadi pemadaman bergilir hampir enam jam di beberapa daerah. Hal ini terjadi akibat pasokan listrik yang masih jauh dari harapan dikarenakan lima pembangkit yang memasok listrik ke wilayah Riau masih belum mampu memenuhi kebutuhan listriknya. Dalam hal penyediaan listrik, maka pemerintah memberlakukan pemerataan perluasaan jaringan ke daerah-daerah dan provinsi guna meningkatkan kapasitas energi yang merupakan sebuah investasi jangka panjang yang tak terhindarkan demi kesejahteraan masyarakat. Sesuai dengan Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 33 Tahun 2011, bahwa berbagai permasalahan dalam bidang sumber daya air yang harus mendapat perhatian lebih ialah konflik dalam penggunaan air dan tumpang tindihnya lembaga pengelola sumber daya air. Studi ini dilakukan untuk mengetahui besar debit andalan, hidraulika dan dimensi bangunan pembangkit istrik, besarnya energi listrik yang dapat dibangkitkan, dan analisa kelayakan ekonomi bangunan pembangkit listrik. Langkah awal studi ini adalah analisa debit. Debit andalan yang kemudian disimulasikan guna mengetahui potensi daya yang dapat dibangkitkan. Setelah melakukan simulasi pola operasi waduk, maka debit andalan yang terpilih akan digunakan untuk analisa hidraulika dan dimensi bangunan. Bangunan air dikelompokkan menjadi tiga bagian, yaitu bangunan pembawa, bangunan pembangkitan, dan bangunan pembuang. Setelah analisa dimensi bangunan, kemudian melakukan analisa energy listrik yang dibangkitkan. Langkah akhir dari studi ini adalah analisa kelayakan ekonomi. Analisa kelayakan ekonomi dilakukan untuk memastikan agar bangunan pembangkit listrik layak secara ekonomi. Hasil analisa menunjukkan debit andalan Q25= 238,46 m3/dt, Q50= 94,96 m3/dt, Q75= 82,83 m3/dt, dan Q93,75= 42,64 m3/dt. Debit andalan terpilih yang digunakan sebagai debit pembangkit adalah debit outflow dari simulasi waduk Q= 55,82 m3/dt. PLTA dibangun dengan bangunan pembawa meliputi: terowongan dengan diameter sebesar 4,4 m, dua buah pipa pesat dengan diameter tiap pipa sebesar 3 m, dan surge tank (tangki gelombang) sebesar 19 m. Bangunan pembangkit meliputi: dua buah turbin tipe Kaplan yang dapat menghasilkan daya total sebesar 14,40 MW dan hidromekanikal. Bangunan pembuang meliputi: dua buah tailrace dengan lebar masing-masing sebesar 2,5 m. Dengan Qd = 55,82 m3/dt dapat menghasilkan energi tahunan sebesar 90.163.397 MWh. Pada analisa ekonomi bangunan PLTA didapatkan nilai NPV positif sebesar 574 milyar dan nilai IRR sebesar 10,64% > nilai suku bunga awal sebesar 6,5% (berdasarkan BI rate Juli 2016), sehingga dapat dinyatakan layak secara ekonomi.
English Abstract
Most area in Riau province still haven’t been able to deal with its electricity dificit, and there were often power outage for almost six hours in several regions. This was due to limited electricity since five power plant used for Riau still far below in electricity demand. In electricity provision, goverment has enacted network extensification in regions and provinces to improve energy capacity which considered as long term invesment for people welfare. According to Presidential Regulation of Republic of Indonesia Number 33 of 2011, issues in water resources that should gain more attention would be conflict in water use intersect water resources management institutions. This study was done to found about the magnitude of dependable discharge, hydraulics and dimension of power plant building, amount of electricity generated, and economy feasibility analysis analysis. Dependable flow would be simulation for reservoir operational pattern, the selected dependable flow would be used for hydraulic analysis and building dimension analysis. Water building was categorized intu three parts, carrier building, generation building and exhaust building. After building dimension analysis, amount of electricity generated would be analyzed. Final step of this study was economy feasibility analysis. Economy feasibility analysis was done to ensure that power plant building is feasible economically. Analysis result showed that dependable flow were Q25= 238,46 m3/dt, Q50= 94,96 m3/dt, Q75= 82,83 m3/dt, dan Q93,75= 42,64 m3/dt. The selected dependable flow as the generating flow would be outflow from reservoir simulation Q= 55,82 m3/dt. Hydroelectric power plant was built with carrier building which consist of: tunnels with diameter 4,4 m, two penstock with diameter 3 m, dan surge tank about 19 m. Generator building would consist of two Kaplan turbine which able to generate total power of 14,40 MW and hydromechanics. Exhaust building would consist of: two tailrace with width 2,5 m, by using Qd = 55,82 m3/dt, it can generate annual power about 90.163.397 MWh. Economy analysis toward hydroelectric power plant gained positive NPV value of 574 billion rupiahs and IRR value about 10,64% which is > than initial interest rate about 6,5% (based on BI rate July 2016), Thust it can be considered as feasible economically..
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FT/2017/881/051708724 |
Uncontrolled Keywords: | PLTA, debit, dimensi, energi listrik, kelayakan ekonomi |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 621 Applied physics > 621.3 Electrical, magnetic, optical, communications, computer engineering; electronics, lighting > 621.31 Generations, modification, storage, transmission of electric power > 621.312 Generation, modification, storage > 621.312 1 Generation > 621.312 13 Specific kinds of mechanical generations > 621.312 134 Hydroelectric generation |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Pengairan |
Depositing User: | Budi Wahyono Wahyono |
Date Deposited: | 15 Sep 2017 01:51 |
Last Modified: | 15 Sep 2020 06:05 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/2554 |
Preview |
Text
BAGIAN DEPAN.pdf Download (496kB) | Preview |
Preview |
Text
BAB I .pdf Download (329kB) | Preview |
Preview |
Text
BAB II .pdf Download (2MB) | Preview |
Preview |
Text
BAB III .pdf Download (1MB) | Preview |
Preview |
Text
BAB IV .pdf Download (4MB) | Preview |
Preview |
Text
BAB V.pdf Download (323kB) | Preview |
Preview |
Text
Daftar Pustaka.pdf Download (372kB) | Preview |
Actions (login required)
![]() |
View Item |