Pengaruh Perbedaan Level Bakteri Asam Laktat (Lactobacillus plantarum) Terhadap Nilai pH dan Kualitas Fisik Silase Daun Singkong (Manihot esculenta)

Febrianti, Riria Dini and Dr. Ir. Siti Nurul Kamaliyah, MP., (2024) Pengaruh Perbedaan Level Bakteri Asam Laktat (Lactobacillus plantarum) Terhadap Nilai pH dan Kualitas Fisik Silase Daun Singkong (Manihot esculenta). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pakan berperan penting dalam pengembangan usaha peternakan ternak ruminansia karena berfungsi dalam pemenuhan kebutuhan pokok bagi ternak. Hijauan merupakan pakan utama sumber serat yang berperan dalam peningkatan produksi ternak. Hijauan yang dapat dimanfaatkan sebagai bahan pakan ternak salah satunya adalah daun singkong. Daun singkong memiliki kandungan nutrisi yang baik bagi ternak, selain itu daun singkong juga jumlahnya melimpah pada saat musim panen. Jumlah yang banyak dalam waktu tertentu ini menyebabkan daun singkong akan membusuk jika dibiarkan dalam keadaan segar, disamping itu daun singkong juga mengandung HCN yang berbahaya bagi ternak. Kedua masalah ini dapat dipecahkan melalui teknologi pengolahan pakan berupa silase karena mampu memperpanjang masa simpan serta menurunkan kadar HCN pada taraf yang tidak membahayakan ternak. Pembuatan silase dibutuhkan bahan tambahan untuk menunjang proses ensilase diantaranya bakteri asam laktat dan aditif. Pada penelitian ini bakteri asam laktat yang digunakan adalah Lactobacillus plantarum serta aditif yang digunakan adalah molasses. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh perbedaan level bakteri asam laktat (Lactobacillus plantarum) terhadap nilai pH, dan kualitas fisik (warna, tekstur, aroma), keberadaan jamur, penyusutan bahan kering, dan suhu pada silase daun singkong (Manihot esculenta). Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan informasi mengenai level bakteri asam laktat yang optimal dalam pembuatan silase daun singkong ditinjau dari nilai pH dan kualitas fisik, serta membantu masyarakat khususnya peternak dalam menunjang produktivitas dan penyimpanan pakan ternak disaat ketersediaan bahan pakan berlimpah. Penelitian ini dilaksanakan pada Oktober sampai Desember 2023 pada dua lokasi yang berbeda. Penelitian pertama yaitu pembuatan silase dilakukan di Laboratorium Lapang Sumber Sekar Fakultas Peternakan Universitas Brawijaya. Penelitian selanjutnya untuk uji nilai pH dan kualitas fisik dari silase daun singkong dilakukan di Laboratorium Nutrisi dan Makanan Ternak Fakultas Peternakan Universitas Brawijaya. Materi yang digunakan dalam penelitian ini adalah silase yang dibuat dari daun singkong (Manihot esculenta) dengan level starter bakteri asam laktat (Lactobacillus plantarum) yang berbeda. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eskperimen menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan masing-masing dilakukan 5 ulangan. Silase dibuat menggunakan level starter bakteri asam laktat yang berbeda dengan lama inkubasi 21 hari. Faktor perlakuan pada penelitian ini yaitu tanpa penambahan Lactobacillus plantarum (P0), penambahan Lactobacillus plantarum sebanyak 2% (P1), penambahan Lactobacillus plantarum sebanyak 4% (P2), dan penambahan Lactobacillus plantarum sebanyak 6% (P3). Variabel yang diamati Kesimpulan dari penelitian ini adalah penambahan Lactobacillus plantarum dengan level yang berbeda pada pembuatan silase daun singkong hanya berpengaruh terhadap nilai pH dan penyusutan bahan kering, sementara tidak berpengaruh terhadap kualitas fisik (warna, tekstur, aroma), keberadaan jamur, serta suhu silase. Saran pada penelitian ini sebaiknya dalam pembuatan silase daun singkong pada skala kecil atau peternakan rakyat tidak perlu dilakukan penambahan Lactobacillus plantarum, namun untuk skala besar dapat dilakukan penambahan Lactobacillus plantarum sebanyak 6%, karena mampu menekan penurunan nilai pH dan mengurangi potensi menyusutnya bahan kering pada silase.

English Abstract

The aim of this research was to determine the influence of different levels Lactic Acid Bacteria (Lactobacillus plantarum) on the pH, and physical characteristics of cassava leaf silage. This research was carried out at two different place that is Sumber Sekar Field Laboratory, Faculty of Animal Science, Brawijaya University, then Feed and Animal Nutrition Laboratory, Large Ruminant Instrument Standard Testing Location, Pasuruan . This research started on November 2023 to January 2024. Silage made from cassava leaves with the addition of Lactobacillus plantarum at different levels with an incubation period of 21 days. The method used in this research was experimental by Completely Randomized Design (CRD), and have 4 treatments based on levels of Lactobacillus plantarum (0%, 2%, 4%, dan 6%), and 5% of molasses with 5 replications. Data was analiyzed using ANOVA and continued by Duncan’s Multiple Range Test. The different levels of lactic acid bacteria had significant effect in silage pH (P<0,05) and dry metter losses (P<0,05). The different levels of lactic acid bacteria has no effect in silage physical quality including colour (P>0,05), texture (P>0,05), smell (P>0,05) and mold (P>0,05). The different levels of lactic acid bacteria has no significant effect in temperature (P>0,05) of silages. It was concluded that the addition of Lactobacillus plantarum at different levels to cassava leaf silage did affect to the pH and dry metter losses, but not at physical quality (colour, texture, smell), mold, and temperature.. The best treatment is not to add Lactobacillus plantarum as it does not have a significant effect.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0524050284
Uncontrolled Keywords: Lactobacillus plantarum, Silage, Cassava Leaves, pH, Physical Quality
Divisions: Fakultas Peternakan > Peternakan
Depositing User: Unnamed user with username nova
Date Deposited: 24 Apr 2024 04:01
Last Modified: 24 Apr 2024 04:01
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/218520
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Riria Dini Febrianti.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Actions (login required)

View Item View Item