Optimalisasi Persediaan Barang dengan Metode Peramalan dan Economic Order Quantity (EOQ) (Studi Kasus: Koperasi Karyawan PT HM Sampoerna Sukorejo)

Amalia, Lola Dea and Kwardiniya Andawaningtyas,, S.Si., M.Si., (2024) Optimalisasi Persediaan Barang dengan Metode Peramalan dan Economic Order Quantity (EOQ) (Studi Kasus: Koperasi Karyawan PT HM Sampoerna Sukorejo). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Koperasi Karyawan (Kopkar) PT HM Sampoerna Sukorejo merupakan koperasi yang menjual barang kebutuhan pokok untuk para anggotanya. Untuk memaksimalkan keuntungan, salah satu upaya yang dapat dilakukan oleh Kopkar PT HM Sampoerna yaitu perencanaan persediaan barang. Produk yang paling banyak diminati oleh pelanggan Kopkar PT HM Sampoerna Sukorejo yaitu produk rokok dengan merk A Mild dan Dji Sam Soe Magnum. Perencanaan persediaan untuk kedua produk tersebut perlu diperhitungkan agar persediaannya optimal. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, dilakukan perencanaan persediaan dengan menggunakan metode peramalan penjualan yang tepat. Metode peramalan yang digunakan untuk meramalkan penjualan A Mild dan Dji Sam Soe Magnum untuk periode April 2023 hingga Maret 2024 yaitu metode single exponential smoothing. Hasil peramalan yang didapatkan untuk A Mild 16 dan Dji Sam Soe Magnum yaitu berturut-turut sebesar 7.968 dan 3.036. Perencanaan persediaan dengan Economic Order Quantity (EOQ) didapatkan hasil yang lebih optimal sehingga Kopkar PT HM Sampoerna Sukorejo dapat menghemat biaya persediaan untuk produk A Mild 16 dan Dji Sam Soe Magnum. Total biaya persediaan yang harus dikeluarkan untuk A Mild 16 dan Dji Sam Soe Magnum dalam setahun dengan menggunakan EOQ berturut-turut yaitu sebesar Rp.821.475,90 dan Rp.256.789,87.

English Abstract

Koperasi Karyawan PT HM Sampoerna Sukorejo (Kopkar) is a cooperative that sells basic necessities to its members. To maximize profits, one of the efforts that can be carried out by Kopkar PT HM Sampoerna is inventory planning. The most popular products among Kopkar PT HM Sampoerna Sukorejo customers are cigarette products with the brands A Mild and Dji Sam Soe Magnum. Inventory planning for both products needs to be calculated to ensure optimal stock. To overcome this problem, inventory planning was carried out using forecasting methods. The forecasting method used to predict sales of A Mild and Dji Sam Soe Magnum for the period April 2022 to Maret 2024 is the single exponential smoothing. The forecasting results for A Mild 16 and Dji Sam Soe Magnum were 7.968 and 3.036. Inventory planning with Economic Order Quantity (EOQ) produces more optimal results so that Kopkar PT HM Sampoerna Sukorejo can save inventory costs for A Mild 16 and Dji Sam Soe Magnum products. The total inventory cost to be incurred for A Mild 16 and Dji Sam Soe Magnum annually, using the Economic Order Quantity (EOQ) consecutively, is Rp.821.475,90 and Rp.256.789,87.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0524090029
Uncontrolled Keywords: EOQ, jumlah penjualan produk, peramalan, persediaan barang.
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Matematika
Depositing User: Unnamed user with username nova
Date Deposited: 30 Apr 2024 08:16
Last Modified: 30 Apr 2024 08:16
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/218240
[thumbnail of Lola Dea Amalia.pdf] Text
Lola Dea Amalia.pdf

Download (6MB)

Actions (login required)

View Item View Item