Konservasi Kuratif Koleksi Naskah Daun Lontar (Studi pada Museum Negeri Sonobudoyo).

Hakim, Yaisya Haristi and Dr. Drs. Muhammad Shobaruddin, MA and Nurjati Widodo, S.AP., M.AP (2024) Konservasi Kuratif Koleksi Naskah Daun Lontar (Studi pada Museum Negeri Sonobudoyo). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Museum berkepentingan untuk melindungi berbagai benda koleksi dengan melakukan konservasi, termasuk koleksi naskah daun lontar yang mengalami kerusakan dan membutuhkan penanganan konservasi kuratif. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui, mendeskripsikan, dan menganalisis proses konservasi kuratif koleksi naskah daun lontar pada Museum Negeri Sonobudoyo beserta faktor pendukung dan penghambatnya. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara, dan dokumentasi. Metode analisis yang digunakan ialah model interaktif. Hasil dari penelitian ini adalah perlindungan untuk koleksi naskah daun lontar di Museum Negeri Sonobudoyo berupa lemari penyimpanan dan masing-masing koleksi dibungkus kertas tyvek, serta kotak bebas asam. Namun, masih terjadi kerusakan pada naskah tersebut akibat suhu dan kelembaban, usia koleksi, serangga, dan jamur. Beberapa alat dan bahan digunakan dalam kegiatan konservasi kuratif ini dan proses impor dilakukan karena mempertimbangkan kualitas. Teknik konservasi kuratifnya, meliputi mending dan laminasi, tetapi konservator bebas menguji coba teknik baru dengan berprinsip reversible. Tahapan-tahapannya ialah observasi, mempersiapkan bahan, perbaikan naskah daun lontar, kontrol kualitas terhadap hasil perbaikan, perawatan naskah daun lontar, membuat laporan perawatan koleksi, dan penyimpanan. Faktor pendukungnya ialah tercukupinya pendanaan, tersedia fasilitas kerja, dukungan kepada konservator, dan ketegasan hak akses, sedangkan faktor penghambatnya, yakni keterbatasan konservator, ketidaksesuaian nomor inventaris dan nomor registrasi koleksi, kurangnya kesadaran dalam pembuatan formulir condition report, dan ketiadaan Standar Operasional Prosedur khusus konservasi kuratif koleksi naskah daun lontar.

English Abstract

The museum plays an important role in protecting its collection by performing conservation, including palm leaf manuscripts, which are damaged and require curative conservation. The purpose of this research is to understand, describe, and analyze the curative conservation process on palm leaf manuscripts at Sonobudoyo National Museum, including its supporting factors and obstacles. This research is descriptive-qualitative, using observation, interview, and documentation as data collection techniques. The method of analysis used was an interactive model. The result of this research is protective measures for palm leaf manuscripts at Sonobudoyo National Museum, such as cupboards and each collections are wrapped in tyvek paper and acid-free box. But these collections are still prone to damage due to temperature, humidity, collection age, insects, and fungi. Several instruments and materials used in this curative conservation are imported considering their quality. The techniques include mending and lamination, but conservators are free to explore and experiment with the new technique sticking to the principle of reversibility. The processes are observation, material preparation, reparation of palm leaf manuscripts, quality control of reparation results, preserving palm leaf manuscripts, writing collection preservation reports, and storage. The supporting factors are adequate funding, work station availability, support for conservators, and strict access rights, while the obstacle factors are limited conservators, mismatched collection inventory number and registration number, lack of awareness in completing condition report form, and no Standard Operating Procedure for curative conservation especially for palm leaf manuscripts.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0524030105
Uncontrolled Keywords: Konservasi Kuratif, Naskah Daun Lontar, Museum Negeri Sonobudoyo
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Publik / Negara
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 28 Mar 2024 06:48
Last Modified: 28 Mar 2024 06:48
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/217708
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Yaisya Haristi Hakim.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (8MB)

Actions (login required)

View Item View Item