Karakterisasi Konsentrat Protein Mikroalga Spirulina platensis Menggunakan Kombinasi Metode Ekstraksi Microwave Konvensional dan Alkali-Asam

Nurrachman, Septian Dwi and Dr. Siti Narsito Wulan, STP., MP. MSc. (2023) Karakterisasi Konsentrat Protein Mikroalga Spirulina platensis Menggunakan Kombinasi Metode Ekstraksi Microwave Konvensional dan Alkali-Asam. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Spirulina platensis merupakan salah satu mikroalga jenis Cyanobacteria berbentuk filamen yang menyerupai spiral (helix) yang berukuran mulai dari 3-30 μm yang dapat tumbuh baik di perairan tawar maupun laut. Spirulina platensis kaya akan sumber nutrisi salah satunya adalah protein. Protein yang terkandung dalam Spirulina platensis sebesar 60-70% sehingga banyak dimanfaatkan di berbagai bidang terutama bidang pangan. Kadar protein yang tinggi bergantung pada efektivitas dari proses ekstraksi pada suatu bahan sehingga pemilihan metode ekstraksi yang tepat berpengaruh terhadap tinggi rendah kadar protein yang dihasilkan. Pada penelitian ini dilakukan proses ekstraksi untuk mendapatkan konsentrat protein Spirulina platensis dengan melihat faktor perbedaan metode ekstraksi protein yang digunakan. Metode ekstraksi yang digunakan antara lain, metode ekstraksi microwave konvensional, metode ekstraksi alkali dan asam, dan metode ekstraksi kombinasi microwave konvensional dan alkali-asam. Masing-masing perlakuan akan dilakukan pengulangan sebanyak 6 kali sehingga didapat 18 kali percobaan. Parameter yang dianalisis terhadap hasil ekstrak Spirulina platensis meliputi hasil rendemen, kadar protein, kadar air, dan sifat fungsionalnya yaitu daya ikat air dan daya buih. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan Minitab 19 dengan uji ANOVA (Analysis of Variance) dan dilanjurkan dengan uji lanjut BNT (Beda Nyata Terkecil) dengan selang kepercayaan 95% apabila terdapat pengaruh terhadap parameter. Hasil penelitian menunjukkan bahwa konsentrat protein dengan metode ekstraksi microwave konvensional memiliki hasil rendemen dan daya buih tertinggi yaitu sebesar 27,33 ± 2,97% dan 163,70 ± 37,20% sedangkan metode ekstraksi alkaliasam memiliki kadar protein, kadar air, dan daya ikat air tertinggi yaitu sebesar 67,04 ± 3,85%; 10,81 ± 1,03%; dan 1,64 ± 0,39 g H2O / g protein.

English Abstract

Spirulina platensis is a microalgae type of Cyanobacteria in the form of filaments that resemble spirals (helix) ranging in size from 3-30 μm which can grow both in fresh and sea waters. Spirulina platensis is rich in nutritional sources, one of which is protein. The protein contained in Spirulina platensis is 60-70% so that it is widely used in various fields, especially the food sector. High protein levels depend on the effectiveness of the extraction process on a material so that the selection of the right extraction method affects the high and low levels of protein produced. In this study, an extraction process was carried out to obtain Spirulina platensis protein concentrate by looking at the different factors of protein extraction methods used. The extraction methods used include mechanical extraction method with conventional microwave, alkali-acid extraction, and combination extraction method using conventional microwave and alkali-acidpp extraction methods. Each treatment will be repeated 6 times, resulting in 18 trials. The parameters analyzed for the results of Spirulina platensis extract include yield, protein content, water content, and functional properties, such as water holding capacity and foaming capacity. The data obtained were analyzed using Minitab 19 with ANOVA (Analysis of Variance) test and continued with BNT (Least Real Difference) further test with 95% confidence interval if there is an influence on the parameters. The results showed that the protein concentrate with conventional microwave extraction method had the highest yield and foaming capacity of 27.33 ± 2.97% and 163.70 ± 37.20% while the alkali-acid extraction method had the highest protein content and water holding capacity of 67.04 ± 3.85%, and 1.64 ± 0.39 g H2O / g protein.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0523100086
Uncontrolled Keywords: Kadar Protein, Metode Ekstraksi, Rendemen, Spirulina platensis-Extraction Method, Protein Content, Spirulina platensis, Yield
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Keteknikan Pertanian
Depositing User: soegeng sugeng
Date Deposited: 23 Feb 2024 06:38
Last Modified: 23 Feb 2024 06:38
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/216469
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Septian Dwi Nurrachman.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Actions (login required)

View Item View Item