Pengaruh Lama Waktu Pengeringan Vakum Terhadap Karakteristik Fisik Daun Bawang Merah (Allium cepa L.) Kering dengan Pretreatment Pembekuan.

Faradina Eka Fitri., Syintya and Dr. Ir. Musthofa Lutfi,, MP, IPM and Joko Prasetyo,, STP., M.Si (2023) Pengaruh Lama Waktu Pengeringan Vakum Terhadap Karakteristik Fisik Daun Bawang Merah (Allium cepa L.) Kering dengan Pretreatment Pembekuan. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

RINGKASAN Daun bawang merah merupakan salah satu bahan pangan yang dapat diolah menjadi produk kering untuk meningkatkan daya simpan dan kemudahan penyimpanan. Namun, pengeringan yang tidak tepat dapat menyebabkan penurunan kualitas fisik produk olahan, seperti penurunan warna, susut bobot, dan nilai rehidrasi. Oleh karena itu, tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh lama waktu pengeringan vakum terhadap karakteristik fisik daun bawang merah kering dengan pretreatment pembekuan. Penelitian ini menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) dengan 3 perlakuan lama waktu pengeringan vakum (3 jam, 5 jam, dan 7 jam) sebanyak 3 ulangan. Pretreatment pembekuan dilakukan sebelum pengeringan vakum dengan suhu -21°C selama 12 jam. Karakteristik yang diukur meliputi kadar air, susut bobot, nilai rehidrasi, dan warna. Hasil penelitian menunjukkan nilai kadar air terendah (11,73%), dan susut bobot tertinggi (93,669%), nilai L* 42,099, nilai a* -17,693, nilai b* 14,852. Berdasarkan hasil penelitian ini, dapat disimpulkan bahwa lama waktu pengeringan vakum yang optimal untuk menghasilkan daun bawang merah kering dengan karakteristik fisik yang baik dengan pretreatment pembekuan adalah 7 jam. Selain itu, pretreatment pembekuan dapat membantu mempertahankan efisiensi pengeringan.

English Abstract

SUMMARY Red onion leaves are one of the food ingredients that can be processed into dried products to enhance their shelf life and storage convenience. However, improper drying can lead to a decrease in the physical quality of processed products, such as color loss, weight loss, and rehydration value. Therefore, the objective of this study was to determine the effect of vacuum drying time on the physical characteristics of dried red spring onions with freezing pretreatment. This study employed a completely randomized design (CRD) with three treatments of vacuum drying time (3 hours, 5 hours, and 7 hours) and three replications. Freezing pretreatment was conducted prior to vacuum drying at a temperature of -21°C for 12 hours. The measured characteristics included moisture content, weight loss, rehydration value, and color. The research findings indicated the lowest moisture content (11.73%), highest weight loss (93.669%), L* value of 42.099, a* value of -17.693, and b* value of 14.852. Based on these research results, it can be concluded that the optimal vacuum drying time to produce dried red spring onions with good physical characteristics, with freezing pretreatment, is 7 hours. Additionally, freezing pretreatment can help maintain drying efficiency.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 052310
Uncontrolled Keywords: Pengeringan Vakum, Daun Bawang Merah, Pretreatment Pembekuan, Karakteristik Fisik.
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Teknologi Industri Pertanian
Depositing User: Unnamed user with username saputro
Date Deposited: 16 Jan 2024 00:56
Last Modified: 16 Jan 2024 00:56
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/210504
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
SYINTYA FARADINA EKA FITRI.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2025.

Download (3MB)

Actions (login required)

View Item View Item