Pelaksanaan Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) Sumber Daya Aparatur Pada Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil Kota Batu

Suyanto, Reynaldy Novanda , (2023) Pelaksanaan Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) Sumber Daya Aparatur Pada Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil Kota Batu. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Batu berperan sebagai organisasi publik yang mana harus dituntut untuk memberikan pelayanan yang efektif, efisien, responsif, dan juga akuntabel. Keberhasilan meningkatkan efektivitas pelayanan publik ditentukan oleh faktor kemampuan pemerintah dalam meningkatkan kapasitas dan kualitas pegawainya, dan hal ini dapat dilakukan dengan melakukan pengembangan sumber daya aparatur melalui pendidikan dan pelatihan (Diklat) di dalamnya. Khususnya Dispendukcapil Kota Batu dituntut untuk mengembangkan kapasitas sumber daya aparaturnya sebagai upaya mewujudkan disiplin kerja dalam meningkatkan efektivitas pelayanan publik. Peningkatan jumlah penduduk di Kota Batu dan ketatnya pengadaan pegawai membuat tugas atau pekerjaan bagi pegawai menjadi meningkat. Sehingga untuk mengatasi hal tersebut Dispendukcapil mengadakan Diklat mandiri yang dilaksanakan setiap satu tahun sekali. Jenis penelitian yang digunakan oleh peneliti adalah metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif yang di dalamnya terdapat dua fokus penelitian yaitu: (1) Pelaksanaan pendidikan dan pelatihan (Diklat) sumber daya aparatur di Dispendukcapil Kota Batu; (2) Faktor pendukung dan penghambat dalam pelaksanaan pendidikan dan pelatihan (Diklat) sumber daya aparatur di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Batu. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa pelaksanaan pendidikan dan pelatihan (Diklat) di Dispendukcapil Kota Batu telah berjalan dengan baik dan menghasilkan hasil yang baik berupa peningkatan nilai IKM. Namun dalam pelaksanaan Diklat tersebut masih terdapat faktor penghambat yang menghambat proses pelaksanaan Diklat di Dispendukcapil Kota Batu, hambatan tersebut yaitu usia pegawai dan anggaran yang terbatas.

English Abstract

The Department of Population and Civil Registration (Dispendukcapil) of Batu City plays a role as a public organization that is required to provide effective, efficient, responsive, and accountable services. The success of increasing the effectiveness of public services is determined by the government's ability to enhance the capacity and quality of its employees. Apparatus resources quality can be improved through educating and training them. In particular, Dispendukcapil of Batu City is required to enhance the quality of its apparatus resources as a way to create work discipline and increase the effectiveness of its public services. The increasing number of residents in Batu City followed by a limited number of public service employees has resulted in additional tasks or work for the employees. To solve this problem, Dispendukcapil organizes independent training, which is held once a year. The type of research used by researchers is a descriptive method with a qualitative approach, with two research focuses namely: (1) The implementation of educating and training of apparatus resources in Dispendukcapil of Batu City; (2) Supporting and inhibiting factors during the implementation of educating and training of apparatus resources Dispendukcapil of Batu City. The result of this study shows that the implementation of educating and training of apparatus resources at Dispendukcapil of Batu City has gone well and produced good results in the form of increasing the value of SMEs. However, there are still inhibiting factors that hinder the process which are the age of the employees and limited budget. Ke

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0523030005
Uncontrolled Keywords: Diklat, Sumber Daya Manusia, Pegawai Negeri Sipil, Pengembangan SDM
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Publik / Negara
Depositing User: agung
Date Deposited: 15 Jan 2024 06:19
Last Modified: 15 Jan 2024 06:19
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/210134
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Reynaldy Novanda.pdf
Restricted to Repository staff only until 31 December 2025.

Download (3MB)

Actions (login required)

View Item View Item