Pengaruh Penerapan Total Quality Management (Tqm) Terhadap Produktivitas Karyawan Pada Agroindustri Pengelolaan Coklat

Werdiavy, Renno Setya and Dr. Silvana Maulidah, SP., MP and Novi Haryati, SP., M (2021) Pengaruh Penerapan Total Quality Management (Tqm) Terhadap Produktivitas Karyawan Pada Agroindustri Pengelolaan Coklat. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Agroindustri khususnya sektor makanan dan minuman merupakan sektor dengan pertumbuhan PDB tertinggi hingga tahun 2019. Kualitas bagi perusahaan disektor makanan dan minuman dianggap sebagai aspek penting. Penerapan dimensi-dimensi TQM dalam perusahaan berfungisi untuk menjamin kualitas dan meningkatkan produktivitas karyawan perusahaan. Permasalahan TQM di Indonesia muncul karena penerapannya yang kurang baik pada perusahaan sehingga tidak memberikan pengaruh pada produktivitas karyawan. Penerapan dimensi TQM yang berbeda pada perusahaan yang berbeda akan menahasilkan pengaruh yang berbeda. Sehingga tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk (1) mengetahui penerapan dimensi proses, kepemimpinan dan fokus pelanggan, (2) mendeskripsikan pengaruh penerapan (proses, kepemimpinan dan fokus pelanggan) terhadap produktivitas karyawan, (3) menganalisis pengaruh penerapan (proses, kepemimpinan dan fokus pelanggan) terhadap produktivitas karyawan. Penelitian dilakukan pada perusahaan agroindustri coklat di provinsi Bali, pada bulan Maret-April 2021. Sampel ditentukan dengan metode total sampling dengan jumlah sampel 40 orang yang merupakan karyawan perusahaan. Data dikumpulkan melalui wawancara, kuesioner dan studi literatur. Data selanjutnya dianalisis dengan structural equation modeling dengan partial least square (SEM- PLS). Hasil dari penelitian ini menunjukkan proses memiliki nilai signifikansi paling tinggi dengan p-value 0,008, kepemimpinan dengan p-value 0,014 dan fokus pelanggan dengan p-value 0,022. Perusahaan disarankan untuk mempertahankan dan meningkatkan penerapan penerapan TQM, dengan pelatihan dan koordinasi serta evaluasi untuk perbaikan. Bagi peneliti selanjutnya disarankan untuk melakukan penelitian pada perusahaan dengan jumlah karyawan lebih luas sehingga lebih terfokus pada satu divisi saja.

English Abstract

Agroindustry, especially the food and beverage sector, is the sector with the highest GDP growth until 2019. Quality for companies in the food and beverage sector is considered an important aspect. The application of TQM dimensions in the company serves to ensure quality and increase the productivity of company employees. The problem of TQM in Indonesia arises because of its poor implementation in companies so that it does not affect employee productivity. A different application of TQM dimensions at companies shows the different effect. This research aims to (1) determine the application of process, leadership, and customer focus at the company (2) describe the effect of implementing process, leadership, and customer focus on employee productivity, (3) analyze the effect of implementing process, leadership, and customer focus on employee productivity. The research was held at an agro-industry company in Bali, from March until April 2021. The sample was determined using the total sampling method, with 40 samples. The data was collected from online interviews, questionnaires, and literature studies. Then the data will be analyzed using structural equation modeling with partial least square (SEM-PLS). Research outcomes indicate that the process has the highest significance value with a p-value of 0.008, leadership has p-value of 0.014, and customer focus with a p-value of 0.022. The recommendations for the company are to maintain and improve the application of the TQM (process, leadership, and customer focus) through regular training and coordination for evaluation and improvement. The recommendation for further study was to use a larger sample and focus on a division so the sample has the same preception.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 052301
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Pitoyo Widhi Atmoko
Date Deposited: 19 Jan 2024 03:16
Last Modified: 19 Jan 2024 03:16
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/209547
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
209547 RENNO SETYA W.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2025.

Download (6MB)

Actions (login required)

View Item View Item