Eksistensi Lurik Prasojo Klaten: Sejarah dan Filosofi.

Ramadhani, Asri Kamila. and Dr. Sony Sukmawan, S.Pd., M.Pd (2023) Eksistensi Lurik Prasojo Klaten: Sejarah dan Filosofi. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Lurik adalah salah satu kerajinan tradisional di Kabupaten Klaten. Pusat kerajinan lurik terdapat di Kecamatan Pedan. Keberadaan lurik Pedan tidak dapat dilepaskan dari peran “Lurik Prasojo”. Perusahaan ini dipandang sebagai awal mula lurik di Klaten. Dalam proses produksinya, alat yang digunakan untuk menenun lurik berupa alat tenun bukan mesin (ATBM), yang kemudian berkembang dengan menggunakan alat tenun mesin (ATM). Produk dihasilkan berupa berbagai macam motif yaitu motif tumenggungan yang memiliki corak pakan malang, motif bribil, motif liwatan, motif lasem, dan motif telu pat yang memiliki corak lanjuran, serta motif tumbar pecah yang merupakan kombinasi dua corak, yaitu corak lajuran dan corak pakan malang. Motif tersebut mempunyai makna filosofi berupa proses kelahiran manusia yang diharapkan dapat mewujudkan rasa kasih sayang dan kebahagiaan. Keberadaan kerajinan lurik memberi manfaat ekonomi bagi masyarakat karena dapat menggerakakan ekonomi masyarakat sekitar. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan fokloristik dan kajian budaya. Sumber data penelitian ini berupa tuturan lisan dan perilaku budaya. Data penelitian dikumpulkan dengan teknik wawancara dan observasi. Hasil penelitian ini adalah (i) sejarah Lurik Prasojo yang menunjukkan kegigihan dan kekompakan Keluarga Soemoehartomo, sehingga mampu merintis usaha Lurik Prasojo hingga sekarang; (ii) proses pengolahan yang terdiri dari sembilan tahap, yaitu proses likas, kelos, cuci, wenter, kanji, palet, sekir, nyucuk, dan tenun; serta (iii) berbagai jenis produk Lurik Prasojo, seperti selimut, kain jahit, topi, sepatu, sajadah, sarung bantal, kotak tisu, pakaian wanita dan pria, serta filosofi motif Lurik Prasojo yang terdiri dari motif tumenggungan, bribil, liwatan, tumbar pecah, lasem, dan telu pat dengan garis besar filosofinya mengenai kelahiran seorang manusia.

English Abstract

Lurik is one of the traditional crafts in Klaten Regency. The striated craft center is located in Pedan District. The existence of Lurik Pedan cannot be separated from the role of "Lurik Prasojo". This company is seen as the origin of lurik in Klaten. In the production process, the tools used for striated weaving are non-machine looms (ATBM) which are then developed using machine looms (ATM). The products produced are in the form of various motifs, namely the tumenggungan motif which has a poor feeding pattern, the bribe motif, the liwatan motif, the lasem motif, and the telu tepuk motif with the lanjuran pattern, and the broken tumbar motif. which is a combination of two patterns, namely path patterns and poor feeding patterns. This motif has a philosophical meaning in the form of a human birth process which is expected to create a sense of love and happiness. Lurik craft provides economic benefits for the community because it can move the economy of the surrounding community. This research uses a qualitative method with a folkloristic approach and cultural studies. The source of this research data is in the form of oral speech and cultural behavior. Research data was collected by interview and observation techniques The results of this study are (i) the history of Lurik Prasojo which shows the persistence and cohesiveness of the Soemoehartomo Family, so that they were able to start Lurik Prasojo's business until now; (ii) the processing which consists of nine stages, namely likas, kelos, washing, goinger, starch, pallets, sekir, nyucuk, and weaving processes; and (iii) various types of Lurik Prasojo products, such as blankets, sewing cloth, hats, shoes, prayer rugs, pillowcases, tissue boxes, women's and men's clothing, as well as the philosophy of Lurik Prasojo motifs consisting of tumenggungan, bribil, passing, broken tumbar, lasem, and telupat with their philosophical outlines regarding the birth of a human being.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 052312
Divisions: Fakultas Ilmu Budaya > Pendidikan Bahasa Inggris
Depositing User: maria
Date Deposited: 10 Jan 2024 04:36
Last Modified: 10 Jan 2024 04:36
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/207351
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Asri Kamila Ramadhani.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2025.

Download (1MB)

Actions (login required)

View Item View Item