Aji, Sakti Wahyu and Dr. Ir. Siti Nurul Kamaliyah,, M.P, (2023) Pertumbuhan Bibit Tanaman Turi (Sesbania grandiflora) Sebagai Tanaman Pakan Ternak. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Tanaman turi (Sesbania grandiflora) merupakan jenis tanaman leguminosa pohon yang banyak dikembangkan sebagai sumber pakan ternak ruminansia. Tanaman turi (Sesbania grandiflora) merupakan tanaman leguminosa yang memiliki kandungan protein yang cukup tinggi sebesar 27%. kandungan lengkap nutrisi tanaman turi adalah protein 27,54%, lemak 4,7%, karbohidrat 21,30%, abu 20,45%, serak kasar 14,01% dan air 11,97%. Penelitian dilaksanakan pada bulan November 2021 sampai bulan Januari 2022. Penanaman berlokasi di Agrotechnopark Universitas Brawijaya, Desa Jatikerto, Kecamatan Kromengan, Kabupaten Malang. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan informasi pola dan laju pertumbuhan tanaman turi. Materi yang digunakan adalah benih tanaman turi. Penelitian menggunakan metode percobaan dengan rancangan lingkungan homogen. Karakter kuantitatif adalah tinggi tanaman, jumlah daun, diameter batang dan dilakukan pengamatan pada umur 4,8, dan 12 minggu, kemudian data diplotkan dalam grafik analisa regresi, sehingga membentuk pola dan laju pertumbuhan tinggi tanaman, jumlah daun, dan diameter batang. Pada hasil penelitian dari total 400 sampel hanya terdapat 172 tanaman yang berhasil tumbuh sebesar 43%. Kesimpulan penelitian adalah nilai rerata pertumbuhan dari tinggi tanaman adalah 13,8 cm; 31,11 cm dan 51,78 cm. Nilai rerata pertumbuhan jumlah daun adalah 7,59 daun ; 17,22 daun dan 26,86 daun. Nilai rerata pertumbuhan diameter adalah 0,31 mm; 1,18 mm dan 1,35 mm. Pola pertumbuhan mengikuti persamaan linier y=6,61+4,84x, y=2,04+2,4x, dan y=0,08+0,13x, dengan laju pertumbuhan tanaman turi berdasarkan karakter kuantitatif tinggi tanaman sebesar 4,84 cm/minggu, jumlah daun sebanyak 2,4 daun/minggu, dan diameter batang sebanyak 0,13 mm/minggu. Korelasi antara tinggi hijauan, jumlah daun, dan diameter batang terhadap berat hijauan mengikuti persamaan linier y=103,43+0,94x, y=145,64+0,25x dan y=156,41+227,67x menghasilkan angka korelasi sebesar 0,11, 0,01, 0,78.
English Abstract
An experiment was conducted to determine the growth of Sesbania (Sesbania grandiflora) seedlings based on plant height, number of leaves, and stem diameter, their growth patterns and correlation between plant height, number of leaves, and stem diameter with forage weight as fodder. The growth of 172 individual plants in polybags were observed. The average growth of plant height, number of leaf blades and stem diameter were 13.18 cm, 31.11 cm and 51.78 cm, 7.59, 17.22 and 26.86, 0.31 mm, 1.18 mm and 1.35 mm in 4, 8 wap and 12 wap respectively. The growth pattern of plant height, number of leaf blades and stem diameter followed a linear equation y=6,61+4,84x, y=2,04+2,4x, and y=0,08+0,13x with the average growth rate were 4.8 cm/week, 2.4 leaf /week, and 0.13 mm/week. The correlation between plant height, number of leaves and stem diameter with forage weight also followed a linear equation y=103,43+0,94x, y=145,64+0,25x and y=156,41+227,67x with the coefficient correlation were 0.11, 0.01, 0.78 respectively.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | 0523050134 |
Uncontrolled Keywords: | Sesbania grandiflora, pola pertumbuhan, produksi hijauan. .- Sesbania grandiflora, growth pattern, forage production. |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 636 Animal husbandry |
Divisions: | Fakultas Peternakan > Peternakan |
Depositing User: | Endang Susworini |
Date Deposited: | 17 May 2023 06:15 |
Last Modified: | 17 May 2023 06:15 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/199794 |
![]() |
Text (DALAM MASA EMBARGO)
SAKTI WAHYU AJI.pdf Restricted to Registered users only until 31 December 2025. Download (3MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |