Pengaruh Online Customer Review dan Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian (Survei Online pada Konsumen HNMD Leatherwerks di Marketplace Tokopedia)

Hafiz, Abdul and Dr. Sunarti, S.Sos, M.AB (2022) Pengaruh Online Customer Review dan Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian (Survei Online pada Konsumen HNMD Leatherwerks di Marketplace Tokopedia). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Perkembangan industri Fashion membuat munculnya persaingan antar kompetitor dan membuat penjual harus selalu meningkatkan kualitas produk dan menjaga kepercayaan konsumen baru maupun konsumen lama. HNMD Leatherwerks sebagai salah satu perusahaan yang bergerak di bidang fashion telah menjadi salah satu penjual yang dikenal dengan penjualan strap jam tangan berkualitas baik serta memiliki kemampuan untuk mempertahankan pelanggannya. Hal tersebut telah menjadi langkah bagus yang dilakukan oleh HNMD Leatherwerks untuk mempertahankan dan meningkatkan keputusan pembelian yang dilakukan oleh konsumennya. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Mengetahui dan Menganalisis pengaruh Online Customer Review terhadap Keputusan Pembelian, (2) Mengetahui dan Menganilisis pengaruh Kualitas Produk terhadap Keputusan Pembelian, (3) Mengetahui dan Menganalisis Pengaruh Online Customer Review dan Kualitas Produk terhadap Keputusan Pembelian. Jenis penelitian ini adalah explanatory research yang menyajikan data hasil analisis dalam bentuk penjelasan. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif. Sampel yang digunakan pada penelitian ini berjumlah 116 orang yang merupakan konsumen dari HNMD Leatherwerks yang melakukan pembelian di marketplace Tokopedia. Penelitian ini menggunakan uji validitas dengan rumus Product Moment Pearson. Uji reliabilitas digunakan dalam penelitian ini dengan menggunakan Alpha Cronbach. Pengujian hipotesis dalam penelitian ini menggunakan analisis Regresi Linier Berganda dengan menggunakan aplikasi pengolahan data Statistical Product and Service Solution (SPSS). Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Variabel Online Customer Review memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap variabel Keputusan Pembelian, (2) Variabel Kualitas Produk berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap variabel Keputusan Pembelian, (3) Variabel Online Customer Review dan Kualitas Produk memiliki pengaruh positif dan signifikan secara bersama sama terhadap Keputusan Pembelian.

English Abstract

The development of the fashion industry has created competition between competitors and forced sellers to always improve product quality and maintain the trust of new and old consumers. HNMD Leatherwerks as one of the companies engaged in the fashion sector has become a seller who is known for selling good quality watch straps and has the ability to retain its customers. This has been a good step taken by HNMD Leatherwerks to maintain and improve the purchasing decision made by its consumers. This study aims to: (1) find out and analyze the influence of online customer reviews on purchasing decision, (2) find out and analyze the influence of product quality on purchasing decision, (3) find out and analyze the influence of online customer reviews and product quality on purchasing decision. This type of research is explanatory research that presents the data from the analysis in the form of an explanation. The approach used is a quantitative approach. The sample used in this study amounted to 116 people who were consumers of HNMD Leatherwerks who made purchases in the Tokopedia marketplace. This study uses a validity test with the Pearson Product Moment formula. Reliability test used in this study using Alpha Cronbach. Hypothesis testing in this study uses Multiple Linear Regression analysis using the Statistical Product and Service Solution (SPSS). The results of this study indicate that: (1) The Online Customer Review variable has a positive and significant influence on the Purchase Decision variable, (2) the Product Quality variable has a positive and significant effect on the Purchase Decision variable, (3) the Online Customer Review variable and Product Quality have a positive and significant influence together on the Purchase Decision

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0522030124
Uncontrolled Keywords: E-Commerce, Online Customer Review, Kualitas Produk, Keputusan Pembelian
Subjects: 000 Computer science, information and general works > 001 Knowledge > 001.012 Classification
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: Samuri
Date Deposited: 16 Mar 2023 07:26
Last Modified: 16 Mar 2023 07:26
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/197589
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Abdul Hafiz.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2024.

Download (4MB)

Actions (login required)

View Item View Item