Tinjauan Yuridis First Sale Doctrine Atas Karya Cipta Program Komputer Menurut Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2014 Tentang Hak Cipta

Carolina, Andrika and Moch. Zairul Alam,, S.H., M.H. and Diah Pawestri Maharani,, S.H., M.H (2021) Tinjauan Yuridis First Sale Doctrine Atas Karya Cipta Program Komputer Menurut Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2014 Tentang Hak Cipta. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pada skripsi ini, penulis mengangkat permasalahan dari adanya isu kekaburan hukum dalam Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta (UUHC) berkaitan dengan program komputer. Dalam UUHC, objek yang dilindungi pada program komputer adalah source code. Source code tersebut dibagi menjadi 2 (dua) jenis sistem kepemilikan, yaitu close source code dan open source code. Permasalahannya terletak pada program komputer yang berbasis open source code, dimana source code bersifat terbuka sehingga membuat orang lain dapat memodifikasi sekaligus mendistribusikan kembali source code kepada orang lain. Hal ini menimbulkan pertanyaan hukum, apakah tindakan tersebut merupakan bentuk pelanggaran hak eksklusif menurut UUHC. Pertanyaan ini sebenarnya dapat dijawab melalui first sale doctrine, karena first sale doctrine mengatur bahwa pemegang hak cipta sudah tidak memiliki hak kontrol terhadap objek hak cipta setelah terjadinya penjualan pertama. Namun first sale doctrine tidak memiliki pengaturan yang cukup jelas di dalam UUHC, sehingga hal ini menimbulkan kekaburan hukum untuk menentukan bagaimanakah bentuk pengaturan doktrin tersebut pada perkembangan karya cipta program komputer. Berdasarkan latar belakang diatas, skripsi ini mengangkat rumusan masalah: 1) Bagaimana pengaturan first sale doctrine dalam Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta? 2) Bagaimana tinjauan yuridis first sale doctrine terhadap program komputer dalam Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta? Kemudian penulisan skripsi ini dilakukan dengan metode yuridis normatif melalui pendekatan perundang-undangan, pendekаtаn konseptuаl, dan pendekatan perbandingan . Bahan hukum primer, sekunder, dan tersier yang diperoleh penulis akan dianalisis dengan menggunakan metode penafsiran gramatikal, penafsiran sistematis. Dari hasil penelitian dengan metode di atas, maka dapat disimpulkan: 1) First sale doctrine diberlakukan dalam UUHC, ketentuan tersebut diatur di dalam Pasal 11 Ayat (1) dan Pasal 17. First sale doctrine dapat diterapkan apabila telah terjadi pengalihan atas seluruh hak ekonomi pencipta kepada penerima hak cipta. 2) First sale doctrine tidak berlaku terhadap program komputer dalam UUHC apabila pengalihan hak ciptanya melalui lisensi dikarenakan ketentuan Pasal 82 Ayat (3), baik untuk yang berbasis close source code ataupun open source code. Namun terdapat kekhususan bagi program computer berbasis open source code, karena alasan yaitu pencipta memang menghendaki untuk dibukanya source code dan tidak bertujuan untuk komersial.

English Abstract

This research is to investigate the vagueness of law as in Law Number 28 Year 2014 concerning Copyright (UUHC) regarding computer program, in which this law implies that this is the source code that should be protected in a computer program. Source code is divided into 2 (two) types of ownership: close source code and open source code. However, open source code tends to face an issue since this code has an open access for public, allowing modification and distribution of source code to other parties. This raises a question whether this is deemed an infringement of exclusive right according UUHC. First sale doctrine firmly asserts that a copyright holder no longer holds control over a copyrighted object upon the first sale, but first sale doctrine has no specific regulation in UUHC. This loophole leads to vagueness of law in deciding how this doctrine should be regulated regarding the development of the copyright of computer program. Based on the abovementioned topic overview, the question to which this research seeks to provide the answers: 1) How is the first sale doctrine regulation in Law Number 28 of 2014 concerning Copyright? 2) How is the juridical review of the first sale doctrine on computer programs in Law Number 28 of 2014 concerning Copyright? This research employed normative juridical method, statutory, conceptual, and comparative approaches. Primary, secondary, and tertiary data were analysed with grammatical and systematic interpretation. The research results reveal that: 1) First sale doctrine is enforced in UUHC, and this provision is governed in Article 11 Paragraph (1) and Article 17. First sale doctrine is implemented if all economic rights of the creator are fully transferred to the party who receives the copyright. 2) First sale doctrine will not take into effect in a computer program in UUHC if the transfer of right is under a license due to the provision of Article 82 Paragraph (3), either for close source code or open source code. But there is a specificity for open source code, because of the condition where the creator means to have this source code opened and no commercial intention is made

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0521010104
Subjects: 300 Social sciences > 340 Law
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Nur Cholis
Date Deposited: 24 Oct 2022 08:01
Last Modified: 24 Oct 2022 08:01
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/195937
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Andrika Carolina (2).pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2023.

Download (1MB)

Actions (login required)

View Item View Item