Perbandingan Skor Sokal dan Skor Hasford Terhadap Respons Terapi Imatinib mesylate pada Pasien Leukemia Granulositik Kronis di Rumah Sakit dr. Saiful Anwar

Somarnam and dr. Budi D. Machsoos, SpPD-KHOM, FINASIM and dr. Djoko Heri Hermanto, SpPD-KHOM, FINASIM (2019) Perbandingan Skor Sokal dan Skor Hasford Terhadap Respons Terapi Imatinib mesylate pada Pasien Leukemia Granulositik Kronis di Rumah Sakit dr. Saiful Anwar. Magister thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Latar Belakang : Terapi LGK bertujuan untuk mencapai remisi lengkap baik remisi hematologi, sitologi maupun molekuler. Selama bertahun-tahun banyak peneliti telah mencoba mengembangkan model prediktif dan prognostik untuk melakukan stratifikasi LGK fase kronis pada awal terdiagnosa dengan tujuan strategi pengobatan dan prognosis survival. Keunggulan skor prediktif Sokal dan Hasford masih menjadi perdebatan hingga saat ini dan belum pernah dilakukan penelitian skor ini di Indonesia. Tujuan : Penelitian ini bertujuan mengetahui skor (hasford atau sokal) yang lebih baik sebagai alat dalam memprediksi respons terapi pada pasien LGK yang diberikan Imatinib mesylate.. Metode : Penelitian ini merupakan penelitian survei, data yang diambil secara retrospektif dari rekam medik. Sampel penelitian pasien LGK fase kronis sekurang-kurangnya telah mendapat terapi Imatinib Mesylate selama 12 bulan. Perhitungan skor sokal maupun hasford dilakukan berdasarkan data pasien pada saat mendapat Imatinib pertama kali. Untuk melihat perbedaan distribusi antara kedua skor digunakan uji statistik marginal homogeneity. Untuk melihat proses perubahan respon pada pasein yang diobati dengan Imatinib dilakukan Uji kesesuaian menggunakan chi-square dan Fischer dengan nilai p signifikan yaitu p<0,05. Hasil : Didapat sampel sebanyak 52 orang dengan dengan rasio laki-laki : perempuan 1.4:1. Usia rata-rata saat terdiagnosa 43 tahun. Distribusi skor pada skor sokal terbanyak pada kelompok risiko tinggi sedangkan skor hasford pada kelompok risiko sedang. Prediksi skor sokal terhadap pencapaian CHR didapat masing-masing 44.5%, 38.1%, 9.1% untuk risiko rendah, sedang dan tinggi. Prediksi skor hasford terhadap pencapaian CHR didapat masing-masing 47.1%, 23.1%, 0% untuk risiko rendah, sedang dan tinggi. Prediksi skor sokal terhadap pencapaian MMR didapat masing-masing 44.4%, 58.8%, 100% untuk risiko rendah, sedang dan tinggi. Prediksi skor hasford terhadap pencapaian MMR didapat masing-masing 78.6%, 47,6%, 62.5% untuk risiko rendah, sedang dan tinggi. Dari uji statistik Chi-Square tidak ada satupun baik skor hasford maupun skor sokal yang berbeda secara bermakna (berdasarkan tinggi rendahnya nilai skor dikaitkan dengan respon hematologi pada bulan ke-3 dan respon molekular pada bulan ke-12, dengan p>0.05. Kesimpulan: Secara statistik, didapatkan perbedaan yang tidak bermakna antara penentuan skor Sokal dengan skor Hasford terhadap respon hematologi dan respon molekular

English Abstract

ground: LGK therapy aims to achieve complete remission in both hematological, cytological and molecular remission. Over the years many researchers have tried to develop predictive and prognostic models for stratifying chronic phase LGK at the initial diagnosis with the aim of treatment strategies and survival prognosis. The advantages of Sokal and Hasford predictive scores are still being debated to date and this scoring study has never been conducted in Indonesia. Objective: This study aimed to find out a better (hasford or socal) score as a tool in predicting therapeutic response in LGK patients given Imatinib mesylate. Method: This is a survey study, data taken retrospectively from medical records. The study sample of chronic phase LGK patients had at least been given Imatinib Mesylate therapy for 12 months. Calculation of socal and hasford scores was carried out based on patient data when first receiving Imatinib. Marginal homogeneity test is used to see the difference in distribution between the two scores. To see the process of changing the response of patients treated with Imatinib, a suitability test using chi-square and Fischer was conducted with a significant p value, p <0.05. Results: There were 52 samples, male:female ratio of 1.4: 1. The average age when diagnosed is 43 years. The distribution of scores on socal scores was highest in the high risk group while the hasford score in the risk group was moderate. The prediction of the socal score towards the achievement of CHR was 44.5%, 38.1%, 9.1% respectively for low, medium and high risks. The hasford score prediction for CHR achievement was obtained by 47.1%, 23.1%, 0% for low, medium and high risks. The prediction of the socal score on the achievement of MMR is 44.4%, 58.8%, 100% for low, medium and high risks. The hasford score prediction on the achievement of MMR was 78.6%, 47.6%, 62.5% for low, medium and high risk respectively. Chi-Square statistic test show none of the hasford scores and socal scores were significantly different (based on the high moderate and low scores associated with hematological response at the 3rd month and molecular response at 12th month, with p> 0.05. Conclusion: Statistically, there was a nonsignificant difference between the determination of the Sokal score and the Hasford score on the hematological response and molecular response

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Magister)
Identification Number: TES/616.994 19/SOM/p/2019/041902946
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: Leukemia Granulositik Kronis, Imatinib Mesylate, Skor Sokal, Skor Hasford, respon Hematology, Respon Molekular
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 616 Diseases > 616.9 Other disease > 616.99 Tumors and miscellaneous communicable diseases > 616.994 Cancers
Divisions: S2/S3 > Doktor Ilmu Kedokteran, Fakultas Kedokteran
Depositing User: yulia Chasanah
Date Deposited: 31 Aug 2022 06:32
Last Modified: 31 Aug 2022 06:33
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/193837
[thumbnail of Somarnam.pdf] Text
Somarnam.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Actions (login required)

View Item View Item