Maulina, Geofitry and Dr. Ari Darmawan, S.AB., M.AB (2021) Pengaruh Motivasi, Harga Dan Store Atmosphere Terhadap Keputusan Pembelian Di Mie Soden Selecta Batu. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Kota Batu memiliki banyak potensi wisata, salah satunya yaitu wisata kuliner. Aneka wisata kuliner Kota Batu sangat beragam dengan memiliki ciri khas tersendiri dalam kuliner yang disajikan sehingga mampu menarik banyak wisatawan untuk mencicipi kuliner dari kota ini. Salah satu tempat wisata kuliner Kota Batu yang cukup terkenal dan memiliki banyak pengunjung ialah warung Mie Soden yang terletak di depan Taman Rekreasi Selecta. Kerap memiliki jumlah pengunjung atau konsumen yang banyak setiap harinya terdapat keterkaitan antara motivasi pengunjung dengan keputusan pembelian di Mie Soden. Selain motivasi, harga yang sangat terjangkau merupakan faktor yang memiliki pengaruh terhadap keputusan pembelian di Mie Soden. Faktor selanjutnya yaitu store atmosphere yang dapat membuat pengunjung atau konsumen merasa nyaman dan menarik untuk melakukan keputusan pembelian di Mie Soden. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian eksplanatori (explanatory research) dengan pendekatan kuantitatif. Dalam penelitian ini digunakan variabel-variabel berikut: Motivasi (X1), Harga (X2), Store Atmosphere (X3) dan Keputusan Pembelian (Y). Lokasi penelitian dalam penelitian ini adalah Mie Soden yang terletak di Selecta, Batu. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh konsumen yang mengkonsumsi dan mengunjungi Mie Soden dengan jumlah yang tidak diketahui serta sampel dalam penelitian ini adalah responden berusia minimal 17 tahun yang pernah mengunjungi dan mengkonsumsi Mie Soden minimal satu kali. Total sebanyak 118 responden yang diambil pada penelitian ini dengan menggunakan purposive sampling serta metode pengumpulan data menggunakan metode survei secara online melalui Google Form yang menggunakan skala Likert. Analisis data yang menggunakan analisis deskriptif, uji asumsi klasik, analisis regresi, serta uji hipotesis menggunakan program IBM SPSS Statistics 26. Berdasarkan analisis statistika yang dilakukan, penelitian ini mengungkap nilai koefisien determinasi dari perhitungan Adjusted R Square sebesar 0,426. Hal ini menunjukkan bahwa pengaruh dari variabel independen terhadap variabel dependen sebesar 42,6%. Dengan demikian terdapat nilai residu sebesar 57,4% yang dapat diinterpretasikan sebagai variabel lain di luar penelitian ini yang mempengaruhi variabel dependen yang ditetapkan dalam penelitian ini. Hasil Uji F menunjukkan bahwa Motivasi (X1), Harga (X2), Store Atmosphere (X3) secara simultan berpengaruh signifikan terhadap Keputusan Pembelian (Y). Hasil Uji t menunjukkan bahwa Motivasi (X1) berpengaruh tidak signifikan terhadap Keputusan Pembelian (Y), Harga (X2) berpengaruh tidak signifikan terhadap Keputusan Pembelian, dan Store Atmosphere (X3) berpengaruh secara signifikan terhadap Keputusan Pembelian (Y)
English Abstract
The city of Batu, East Java, has good potentials for tourism development, one aspect being culinary tourism. The culinary experience that Batu provides vary and has its own characteristics that attracts tourists to specifically visit for the food. One of the most famous and attractive culinary destinations is the Mie Soden stall located in front of Selecta Recreation Park. The large amount of Mie Soden visitors is influenced by the relationship between visitor motivation and buyer’s interest. Aside from visitor motivation, the relatively low price in Mie Soden can also affect the buying decision process. Another factor to play is the store atmosphere, it can make visitors feel comfortable and to then make their buying decision final. This research is conducted using explanatory research with a quantitative approach. The variables used are Motivation (X1), Price (X2), Store Atmosphere (X3), and Buying Decision (Y). The research is located in Mie Soden stall in Selecta, Batu. The target population is all the consumers who have visited and consumed Mie Soden with the amount of population unknown to the author. Sample population used in this research is respondents over the age of 17 who have visited and consumed Mie Soden at least once. In total, 118 respondents were selected by purposive sampling and data were collected using the online survey method via Google Form with Likert scale. The data were then analyzed using descriptive analysis, classic assumption test, regression analysis, and hypothesis testing with IBM SPSS Statistics 26. The results show the coefficient of determination (r2) value of 0,426, meaning the independent variable affects the dependent variable by 42,6% and the rest 0,574 or 57,4% is affected by other variables outside of those used in this research. The F-Test shows that Motivation (X1), Price (X2), and Store Atmosphere (X3) simultaneously influence the Buying Decision (Y). The t-test results show that Motivation (X1) insignificantly affects Buying Decision (Y), Price (X2) insignificantly affects Buying Decision (Y), whereas Store Atmosphere (X3) significantly affects Buying Decision (Y)
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | 0521030105 |
Uncontrolled Keywords: | Motivation, Price, Store Atmosphere, Buying Decision. |
Subjects: | 900 History, geography and auxiliary disciplines > 910 Geography and travel |
Divisions: | Fakultas Ilmu Administrasi > Pariwisata |
Depositing User: | Unnamed user with username nova |
Date Deposited: | 03 Feb 2022 01:56 |
Last Modified: | 01 Oct 2024 07:26 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/189212 |
Text
fix-GEOFITRY MAULINA.pdf Download (2MB) |
Actions (login required)
View Item |