Konsep Tanggungjawab Hukum Pemegang Saham Sebagai Direksi Perseroan Yang Melakukan Perbuatan Hukum Diluar Maksud dan Tujuan Perseroan Terhadap Keberlakuan Prinsip Piercing the Corporate Veil

Hasiholan, Steven Nico and Amelia Sri Kusuma Dewi,, S.H.,M.Kn. and Shanti Riskawati,, S.H.,M.Kn. (2021) Konsep Tanggungjawab Hukum Pemegang Saham Sebagai Direksi Perseroan Yang Melakukan Perbuatan Hukum Diluar Maksud dan Tujuan Perseroan Terhadap Keberlakuan Prinsip Piercing the Corporate Veil. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian yang penulis lakukan ini ialah dalam harapan dan usaha untuk mengkaji terkait dengan Konsep Tanggungjawab Hukum Direksi yang merangkap sebagai Pemegang Saham dan melakukan Perbuatan diluar Maksud dan Tujuan Perseroan serta Menimbulkan Kerugian terhadap pihak Ketiga dan keterkaitannya dengan keberlakuan doktrin/prinsip Piercing the Corporate Veil di Indonesia yang dituangkan secara implisit dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 40 Tahun 2007 Tentang Perseroan Terbatas. Penelitian ini berangkat daripada didapatinya kekaburan norma pada pokoknya yang mengatur terkait dengan keberlakuan doktrin tersebut. Hal ini bersifat kontraproduktif dengan nilai dan asas keberlakuan doktrin/prinsip Piercing the Corporate Veil tersebut, yang dapat dilihat daripada minimnya implementasi dan penerapan doktrin/prinsip ini guna menyelesaikan kasus dan/atau perkara yang diajukan ke pengadilan di Indonesia. Oleh karena itu guna mengetahui terkait dengan dasar pertimbangan hakim serta menjawab dan menemukan pengaturan dan konsep yang Ideal serta menjawab terkait dengan kekaburan norma tersebut, penulis melakukan pengkajian terhadap kasus-kasus faktual yang berkaitan serta penulis melakukan pengkajian terhadap pengaturan dan konsep doktrin/prinsip Piercing the Corporate Veil di Amerika dan juga di Australia. Dimana didapati kesimpulan bahwa doktrin/prinsip tersebut jauh lebih produktif dan efektif keberlakuannya, sehingga memberikan jaminan terhadap kepastian, keadilan dan kemanfaatan hukum. Penulis menggunakan metode penelitian normatif dengan menggunakan analisis yuridis kualitatif, dimana penulis menghimpun bahan-bahan hukum, melalui studi kepustakaan dan setelahnya penulis melakukan analisis dengan metode pendekatan perundang-undangan, pendekatan kasus, pendekatan konseptual, pendekatan komparatif. Adapun penelitian ini menghasilkan beberapa kesimpulan yang pada pokoknya secara singkat, (1) pengaturan dan konsep terkait dengan keberlakuan doktrin/prinsip Piercing the Corporate Veil di Indonesia masih kabur, sehingga menyebabkan keberlakuanya tidak sesuai dengan tujuan keberlakuan hukum, (2) diperlukan Reformulasi serta Rekonseptualisasi terkait dengan Pengaturan serta Konsep Ideal keberlakuan doktrin/prinsip Piercing the Corporate Veil dalam sistem hukum Indonesia.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0521010151
Subjects: 300 Social sciences > 340 Law
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: soegeng sugeng
Date Deposited: 28 Jan 2022 03:19
Last Modified: 24 Feb 2022 06:17
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/189071
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
175010107111131 - Steven Nico Hasiholan (2).pdf
Restricted to Registered users only until 2023.

Download (1MB)

Actions (login required)

View Item View Item