Pengaruh Ukuran Kandang Terhadap Parameter Fisiologis Kelinci Hycole

Hardian, Aris Wahyu and Dr. Ir. Sri Minarti., MP., IPM., ASEAN Eng. (2021) Pengaruh Ukuran Kandang Terhadap Parameter Fisiologis Kelinci Hycole. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Desember - Januari 2020 bertempat di peternakan kelinci Azhar Farm milik Bapak Mashuri Azhar yang beralamatkan di Jalan Slamet No. 3b Gang V Rt 03/02 Dusun Banaran, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui respon fisiologis kelinci Hycole yang ditempatkan pada ukuran kandang yang berbeda. Materi yang digunakan dalam penelitian ini adalah 30 ekor kelinci Hycole lepas sapih. Rancangan percobaan yang digunakan adalah rancangan acak kelompok dengan 3 perlakuan dan 3 kelompok. Perlakuan tersebut adalah perbedaan ukuran kandang terhadap kelinci Hycole lepas sapih yaitu (P1) kandang dengan ukuran 0,25 m²/ekor, (P2) kandang dengan ukuran 0,125 m²/ekor, dan (P3) kandang dengan ukuran 0,083 m²/ekor. Parameter yang diamati adalah respon fisiologis meliputi frekuensi pernafasan, denyut jantung, suhu rektal dan konsumsi bahan kering. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ukuran kandang yang berbeda tidak berpengaruh terhadap respon fisiologis ternak. Respon fisiologis kelinci Hycole hasil penelitian dalam kondisi normal. Rata-rata frekuensi pernafasan, denyut jantung, suhu rektal, dan konsumsi bahan kering kelinci Hycole berturut-turut 80,69 kali/menit, 242,17 kali/menit, 39,51ᴼC dan 88,88 gram/hari. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa perlakuan ukuran kandang yang berbeda pada kelinci Hycole menghasilkan respon fisiologis yang relatif sama.

English Abstract

This study aims to determine the physiological response of Hycole rabbits with different cage sizes. This research was conducted in November - January 2020 at the Azhar rabbit farm owned by Mr. Mashuri Azhar, which is addressed at Jalan Slamet No. 3b Gang V Rt 03/02 Dusun Banaran, Bumiaji District, Batu City. The material used was 30 weaning Hycole rabbits. The experimental design used was a Randomized Block Design with 3 treatments and 3 groups. The parameters observed were physiological responses including breath frequency, heart rate, rectal temperature and dry matter consumption. The results showed that the difference in cage size had no effect on the physiological response of rabbits (P>0,05). Physiological response of Hycole rabbits to the study results in normal conditions. The average respiratory rate, heart rate, rectal temperature, and dry matter consumption of Hycole rabbits were 80,69 times / minute, 243,75 times / minute, 39,51ᴼC and 88,88 grams/day, respectively. Based on the results of the study, it can be concluded that the treatment of different cage sizes in Hycole rabbits resulted in relatively the same physiological response.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0521050284
Uncontrolled Keywords: Hycole rabbit, cage size, physiological response
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 636 Animal husbandry
Divisions: Fakultas Peternakan > Peternakan
Depositing User: Unnamed user with username nova
Date Deposited: 26 Jan 2022 05:04
Last Modified: 24 Feb 2022 04:10
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/188881
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Aris Wahyu Hardian.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2023.

Download (2MB)

Actions (login required)

View Item View Item