Model Peluang Kecelakaan Mobil Berdasarkan Karakteristik Pengendara pada Ruas Jalan dengan Kecelakaan Mobil Tertinggi di Kota Surabaya

Tanggara, Muhammad Adie Putra and Imma Widyawat, ST., MT, Ph.D. and Dr. Septiana Hariyani, ST., MT (2021) Model Peluang Kecelakaan Mobil Berdasarkan Karakteristik Pengendara pada Ruas Jalan dengan Kecelakaan Mobil Tertinggi di Kota Surabaya. UNSPECIFIED thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Jalan di perkotaan memiliki potensi kecelakaan yang lebih besar dibandingkan jalan luar kota. Hal ini dikarenakan jalan perkotaan menjadi wadah berbagai tujuan aktivitas transportasi dengan tingkat kepadatan lalu lintas yang tinggi. Berbagai permasalahan transportasi yang sering dialami dengan kepadatan lalu lintas yang tinggi salah satunya adalah kecelakaan lalu lintas. Kecelakaan lalu lintas di Kota Surabaya pada tahun 2017 tercatat sebanyak 1.338 kejadian kecelakaan. Jumlah kejadian kecelakaan ini di dominasi oleh kendaraan pribadi seperti sepeda motor dan mobil. Penelitian ini bertujuan membuat model peluang kecelakaan mobil di Kota Surabaya yang didasarkan pada data karakteristik pengendara mobil untuk mengetahui tindakan yang tepat dalam menurunkan angka kecelakaan mobil. Metode penelitian yang digunakan adalah menghitung Wilayah studi penelitian ditentukan berdasarkan klasifikasi kecelakaan mobil di Kota Surabaya pada tahun 2014-2017 yang terbagi menjadi tertinggi, sedang, dan terendah. Analisis deskriptif menyajikan Informasi tersebut bisa berupa table, grafik, maupun diagram. Metode analisa yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi logistik biner untuk melihat model peluang kecelakaan mobil berdasarkan karakteristik pengendara pada aspek perilaku pengendara mobil. Penelitian ini difokuskan pada 5 ruas jalan yang memiliki tingkat kecelakaan tertinggi dan sedang, serta diwakilkan dengan 202 responden pengendara mobil yang tersebar pada masing-masing ruas jalan. Hasilnya nilai peluang kecelakaan mobil berdasarkan karakteristik pengendara setelah mengalami skenario penurunan pada masing-masing jalan antara lain: Jalan Ahmad Yani adalah sebesar 0,4609 atau 46,09%, Jalan Dr. Ir. H. Soekarno sebesar 0,4762 atau 47,62%, pada Jalan Raya Diponegoro sebesar 0,4286 atau 42,86%, Jalan Raya Mastrip 0,3182 atau 31,82%, dan Jalan Raya Tambak Osowilangun sebesar 0,3571 atau 35,71%.

English Abstract

Urban roads have a greater potential for accidents than roads outside the city. This is because urban roads are a container for various transportation activities with a high level of traffic density. Various transportation problems that are often experienced with high traffic density, one of which is a traffic accident. Traffic accidents in Surabaya City in 2017 recorded 1,338 accidents. The number of accidents is dominated by private vehicles such as motorbikes and cars. This study aims to make a probability of car accident in the city of Surabaya based on road characteristics and characteristics of drivers to find out the right actions in reducing the number of car accidents. The research method used is to calculate the research study area determined based on the classification of car accidents in the city of Surabaya in 2014-2017 which is divided into the highest, medium, and lowest. Descriptive analysis presents this information in the form of tables, graphs, or diagrams. The analysis method used in this study is binary logistic regression to see the probability of car accident models based on the characteristics of the car driver. This study focused on 5 road segments that have the highest and moderate accident rates, and are represented by 202 respondents who drive cars. At the result, the probability value of a car accident based on the characteristics of the driver after experiencing a descent scenario on each road, including: on Ahmad Yani Street at 0,4609 or 46,09%, on Dr. Ir. H. Soekarno street at 0,4762 or 47,62%, on Raya Diponegoro street at 0,4286 or 42,86%, on Raya street at 0,3182 or 31,82% and on Raya Tambak Osowilangun street at 0,3571 or 35,71%.

Other obstract

-

Item Type: Thesis (UNSPECIFIED)
Identification Number: 0'521070156
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Model-Peluang-Kecelakaan, Kecelakaan-Mobil, Karakteristik-Pengendara.
Subjects: 300 Social sciences > 307 Communities > 307.1 Planning and development > 307.121 6 City planning
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Perencanaa Wilayah dan Kota
Depositing User: yulia Chasanah
Date Deposited: 27 Dec 2021 06:25
Last Modified: 23 Jun 2022 03:33
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/187439
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
M Adie Putra Tanggara.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2023.

Download (12MB)

Actions (login required)

View Item View Item