"Analisis Kinerja Manajemen Risiko Pembiayaan Mudharabah Dan Musyarakah Sebelum Dan Selama Pandemi Covid-19 (Studi Kasus: Pt Bank Jatim Syariah Cabang Kota Madiun)"

Vitadiar, Fachrounissa Zein (2021) "Analisis Kinerja Manajemen Risiko Pembiayaan Mudharabah Dan Musyarakah Sebelum Dan Selama Pandemi Covid-19 (Studi Kasus: Pt Bank Jatim Syariah Cabang Kota Madiun)". Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

"Di tengah ketidakstabilan perekonomian saat ini, Perbankan Syariah dapat menjadi solusi dalam mendukung upaya pemulihan ekonomi nasional dengan penyaluran pembiayaan. Namun dalam penyaluran pembiayaan tidak lepas akan terjadinya risiko pembiayaan. Perlu adanya sebuah manajemen yang baik dalam meminimalisir terjadinya risiko tersebut. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana kinerja manajemen risiko yang diterapkan oleh bank Jatim Syariah Madiun di periode tahun 2019 sebelum ada pandemi dan tahun 2020 saat terjadi pandemi. Penelitian ini berfokus pada pembiayaan mudharabah dan musyarakah bank Jatim Syariah Cabang Madiun. Penelitian ini menggunakan mixed method research. Data yang digunakan adalah data primer bersumber dari wawancara dan data sekunder bersumber dari rasio keuangan. Hasil dalam penelitian ini yaitu kinerja manajemen risiko pembiayaan bank Jatim Syariah cabang Madiun diukur menggunakan rasio keuangan, yaitu rasio NPF, FDR, BOPO, Kolektibilitas, ROA, dan NOM. Jika dihitung secara keseluruhan, pada sebelum terjadi pandemi, kinerja manajemen risiko tergolong pada peringkat 1 dan 2. Sedangkan selama pandemi, kinerja manajemen risiko mengalami kenaikan yang tergolong pada peringkat 1. Peningkatan kinerja selama pandemi ini, membuktikkan bahwa bank Jatim Syariah Madiun mampu menghadapi risiko dibawah tekanan saat kondisi krisis akibat covid-19.

English Abstract

In the midst of the current economic instability, Islamic Banking can be a solution in supporting efforts to recover the national economy by providing financing. However, in disbursement financing, there will be financing risk. There needs to be a good management in minimizing the occurrence of these risks. The purpose of this study was to find out how the performance of risk management implemented by the Bank Jatim Syariah Madiun in the 2019 period before the pandemic and in 2020 when the pandemic occurred. This study focuses on the mudharabah and musyarakah financing of Bank Jatim Syariah Madiun Branch. This research uses mixed method research. The data used are primary data sourced from interviews and secondary data sourced from financial ratios. The results in this study are the risk management performance of the Bank Jatim Syariah Madiun branch measured using financial ratios, namely the ratio of NPF, FDR, BOPO, Collectibility, ROA, and NOM. If calculated as a whole, prior to the pandemic, the performance of risk management was ranked 1 and 2. During the pandemic, the performance of risk management has increased which is classified as rank 1. Improved performance during this pandemic, proves that Bank Jatim Syariah Madiun is able to face risks under pressure during the COVID-19 crisis.

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 052102
Uncontrolled Keywords: Pembiayaan, Risiko Pembiayaan, Manajemen Risiko., : Financing, Financing Risk, Risk Management, Performance.
Subjects: 300 Social sciences > 330 Economics
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ilmu Ekonomi
Depositing User: Unnamed user with username rizky
Date Deposited: 23 Oct 2021 07:04
Last Modified: 23 Feb 2022 02:10
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/185436
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
SKRIPSI_FEB_FACHROUNISSA ZEIN VITADIAR_175020507111009 - FACHROUNISSA ZEIN VITADIAR.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2023.

Download (3MB)

Actions (login required)

View Item View Item