Pengembangan Aplikasi Forum Komunitas Sepeda Berbasis Web

Nikolas, Elvin (2021) Pengembangan Aplikasi Forum Komunitas Sepeda Berbasis Web. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pada saat ini, tren bersepeda masih cukup banyak diminati di kalangan masyarakat Indonesia. Hal itu menyebabkan terdapat banyak komunitas sepeda yang tersebar di berbagai daerah di seluruh Indonesia. Biasanya komunitas memiliki grup komunitas online yang berfungsi sebagai media bagi anggotanya untuk dapat saling berinteraksi maupun bertukar informasi. Akan tetapi, penggunaan media sosial sebagai sarana utama komunitas sepeda memiliki kekurangan karena masih tersebar di berbagai macam platform media sosial yang berbeda-beda seperti Facebook, Kaskus dan WhatsApp. Selain itu juga terdapat kesulitan bagi orang-orang baru untuk menemukan komunitas yang sesuai dengan preferensinya karena kurangnya informasi tentang komunitas yang sudah ada. Dengan adanya permasalahan-permasalahan tersebut, maka dikembangkan sebuah aplikasi forum komunitas sepeda yang diharapkan dapat menangani kekurangan yang sudah ada dan memenuhi kebutuhan yang diperlukan oleh komunitas sepeda di seluruh Indonesia. Metode Rapid Application Development dipilih sebagai metode pengembangan dalam penelitian ini agar dapat mempercepat proses pengembangan dan menghasilkan produk sesuai dengan kebutuhan. Teknologi utama pengembangan sistem yang digunakan dalam penelitian ini adalah React.js, Node.js, MongoDB dan GraphQL. Pengujian sistem menggunakan teknik black box dan white box testing. Hasil dari kedua pengujian menghasilkan keluaran yang benar dan valid, menandakan bahwa seluruh kebutuhan fungsional sistem sudah terpenuhi dan berjalan sesuai dengan yang diharapkan.

English Abstract

Currently, the trend of cycling still draws quite a lot of interest among Indonesian society. This causes many bicycle communities are scattered in various regions of Indonesia. Usually, every community has an online community group as a medium for its members to interact with each other and exchange information. However, the use of social media as the main medium for the bicycle community has its deficiency because it’sstill scattered across different social media platforms such as Facebook, Kaskus and WhatsApp. In addition, there is also difficulty for new people to find a community that suits their preferences because the lack of information about the existing communities. With these deficiencies, a bicycle community forum application is developed to address the existing deficiencies and hopefully can meet the needs of the Indonesian bicycle community. The Rapid Application Development method is chosen as the development method in this research in order to accelerate the development process and deliver product according to its needs. The main system development technologies used in this research are React.js, Node.js, MongoDB and GraphQL. For system testing, black box and white box are used as the testing techniques. The results of the two tests generate correct and valid outputs, indicating that all functional requirements of the system have been met and the system are running as it is expected.

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 152115
Uncontrolled Keywords: forum, komunitas sepeda, aplikasi web, RAD, forum, bike community, web application, RAD (Yang, 2010)
Subjects: 000 Computer science, information and general works > 004 Computer science
Divisions: Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika
Depositing User: Unnamed user with username rizky
Date Deposited: 22 Oct 2021 07:02
Last Modified: 23 Feb 2022 08:47
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/184316
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Elvin Nikolas.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2023.

Download (4MB)

Actions (login required)

View Item View Item