Pengaruh Tingkat Pengungkapan Laporan Keuangan dan Kebijakan Dividen terhadap Menajemen Laba dengan Kualitas Audit sebagai Variabel Pemoderasi (Studi pada Perusahaan Manufaktur yang terdaftar di BEI periode 2015-2018)

Devi, Irene Nathasia (2019) Pengaruh Tingkat Pengungkapan Laporan Keuangan dan Kebijakan Dividen terhadap Menajemen Laba dengan Kualitas Audit sebagai Variabel Pemoderasi (Studi pada Perusahaan Manufaktur yang terdaftar di BEI periode 2015-2018). Magister thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh Tingkat Pengungkapan Laporan Keuangan dan Kebijakan Dividen terhadap Manajemen Laba. Selain itu, penelitian ini bertujuan untuk menguji Kualitas Audit dalam memoderasi pengaruh tingkat pengungkapan laporan keuangan dan kebijakan dividen terhadap manajemen laba. 73 item pengungkapan oleh Alzoubi dipakai sebagai proksi Pengungkapan Laporan Keuangan. Abnormal Arus Kas, Abnormal Biaya Produksi dan Akrual Diskresioner dipakai sebagai proksi Manajemen Laba. Dividend Payout Ratio (DPR) dipakai sebagai proksi kebijakan dividen. Ukuran KAP dipakai sebagai proksi Kualitas Audit. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 58 perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia dari tahun 2015 sampai 2018 dengan jumlah observasi 232. Metode analisis dalam penelitian ini menggunakan uji Moderated Regression Analysis (MRA). Berdasarkan hasil analisis, penelitian ini membuktikan bahwa Tingkat Pengungkapan Laporan Keuangan berpengaruh negatif terhadap manajemen laba yang berarti semakin tinggi tingkat pengungkapan laporan keuangan maka semakin rendah manajemen laba. Kebijakan dividen berpengaruh positif terhadap manajemen laba yang berarti semakin tinggi kebijakan dividen semakin tinggi manajemen laba. Hasil penelitian membuktikan bahwa Kualitas Audit memperkuat pengaruh negatif Tingkat Pengungkapan Laporan Keuangan terhadap manajemen laba. Namun, Kualitas Audit tidak mampu memperkuat atau memperlemah pengaruh Kebijakan Dividen terhadap manajemen laba.

English Abstract

This study aims to examine the influence of financial statement disclosure levels and dividend policy on earnings management and also to examine the audit quality in moderating the influence of financial statement disclosure level and dividend policy on earnings management. The abnormal cash flow, abnormal production costs and discretionary accruals are used as the proxy for earnings management and also the Dividend Payout Ratio (DPR) is used as a proxy for dividend policy. The sample of this study was 58 manufacturing companies listed on the Indonesia Stock Exchange from 2015 to 2018 with a total of 232 observations and Moderated Regression Analysis was used as the analysis method to analyze the data. Based on the results of the analysis, this study proves that the financial statement disclosure level has a negative influence on earnings management, which means that the higher the level of financial statement disclosure, the lower the earnings management. While the dividend policy has a positive influence on earnings management which means that the higher the dividend policy the higher the earnings management. The results of the study prove that the audit quality strengthens the negative influence of the financial statement disclosure level on earnings management. However, the audit quality is not able to strengthen or weaken the influence of dividend policy on earnings management.

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Magister)
Identification Number: TES/657.3/DEV/p/2019/041911345
Uncontrolled Keywords: FINANCIAL STATEMENTS, PROFITS-ACCOUNTING, AUDITING
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 657 Accounting > 657.3 Financial reports (Financial statements)
Divisions: S2/S3 > Magister Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 13 Jan 2020 06:07
Last Modified: 25 Oct 2021 03:28
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/177828
[thumbnail of Irene Nathasia Devi (2).pdf]
Preview
Text
Irene Nathasia Devi (2).pdf

Download (5MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item