Pengaruh Kepadatan Telur Yang Berbeda Pada Media Kapas Basah Dalam Cawan Petri Terhadap Daya Tetas Telur Ikan Mas (Cyprinus Carpio) Yang Telah Terbuahi Dalam Proses Transportasi

Abadhi, Vallent Yudistira (2019) Pengaruh Kepadatan Telur Yang Berbeda Pada Media Kapas Basah Dalam Cawan Petri Terhadap Daya Tetas Telur Ikan Mas (Cyprinus Carpio) Yang Telah Terbuahi Dalam Proses Transportasi. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Ikan mas (Cyprinus carpio) merupakan salah satu komoditas ikan konsumsi yang cukup banyak dibudidayakan di Indonesia. produksi ikan mas (Cyprinus carpio) di Indonesia mencapai sekitar 450 ribu ton, naik sekitar 16 ribu ton dari tahun sebelumnya yaitu 434 ribu ton. Kegiatan budidaya ikan mas melikiki prospek yang besar, salah satunya dibidang pembenihan. Hasil dari pembenihan menghasilkan telur dan benih ikan mas yang nantinya akan dipasarkan kepada para petambak. Untuk memasarkan telur dan benih ikan mas (Cyprinus carpio) dibutuhkan transportasi. Namun permasalahan yang dihadapi pada sistem ini yaitu membutuhkan biaya yang besar serta membutuhkan ruang yang besar juga. Maka dari itu, diperlukan penelitian ini yang bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Transportasi dengan Kepadatan yang Berbeda pada Media Kapas Basah dalam Cawan Petri terhadap Daya Tetas Telur Ikan Mas (Cyprinus Carpio) yang telah Terbuahi. Penelitian ini dilakukan di IBAT Punten pada bulan Januari – Maret 2019. Penelitian ini dilakukan dengan 3 perlakuan (A= 30 butir/ 30 cm2., B= 45 Butir/ 30 cm2., dan C= 60 Butir/ 30 cm2) dan 5 ulangan. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap untuk Analisis data yang dibantu oleh Microsoft Excel 2010. Penelitian ini mengukur 1 parameter utama yaitu daya tetas (HR) dan 3 parameter penunjang yaitu sintasan larva (SR), Embriogenesis dan nilai kualitas air. Hasil yang diperoleh pada penelitian ini yaitu kepadatan yang berbeda memberi pengaruh sangat nyata terhadap daya tetas telur ikan mas namun tidak memberikan pengaruh terhadap sintasan larva ikan mas. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa kepadatan yang berbeda memberikan pengaruh sangat nyata terhadap daya tetas telur ikan mas namun tidak memberikan pengaruh terhadap proses perkembangan embrio dan sintasan larva ikan mas. Daya tetas telur ikan mas tertinggi pada perlakuan A (kepadatan 30 butir/ 30 cm2) yaitu 82,00% sedangkan nilai terendah pada perlakuan C (kepadatan 60 butir/ 30 cm2) yaitu 60,33%. Nilai sintasan larva tertinggi pada perlakuan A yaitu 89,39% dan terendah pada perlakuan E yaitu 85,04%. Kualitas air pada media penyimpanan dan penetasan menunjukkan kisaran pH yang optimal sedangkan suhu dan DO berada di bawah nilai optimal, kecuali nilai DO pemeliharan larva yang memiliki kisaran yang optimal. Kepadatan telur ikan mas berpengaruh terhadap daya tetas telur ikan mas namun tidak berpengaruh terhadap nilai sintasan larva ikan mas. Pengaruh yang diberikan terhadap daya tetas berupa penurunan daya tetas telur. Nilai daya tetas terbaik diperoleh perlakuan A dengan nilai 82,00%. Dari hasil penelitian ini disarankan untuk diadakan penelitian lanjutkan mengenai lama waktu penyimpanan, kelembapan, tekanan dan kadar air yang baik untuk penyimpanan dengan media kapas basah.

English Abstract

-

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FPIK/2019/835/051911083
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 597 Cold-blooded vertebrates > 597.4 Miscellaneous superorders of Actinopterygii
Divisions: Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan dan Kelautan
Depositing User: Nur Cholis
Date Deposited: 05 Nov 2020 06:27
Last Modified: 21 Oct 2021 00:37
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/177220
[thumbnail of VALLENT YUDISTIRA ABADHI (2).pdf]
Preview
Text
VALLENT YUDISTIRA ABADHI (2).pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item