Kualitas Pelayanan Pajak PBB P2 Berbasis Online ( Studi Pada Badan Pajak dan Retribusi Daerah di Kabupaten Lumajang)

Kurniawan, Sely (2019) Kualitas Pelayanan Pajak PBB P2 Berbasis Online ( Studi Pada Badan Pajak dan Retribusi Daerah di Kabupaten Lumajang). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Badan pajak dan retribusi daerah kabupaten Lumajang, merupakan salah satu badan yang mengurusi tentang masalah perpajakan dan retribusi yang ada di kabupaten Lumajang. Salah satu yang diatur oleh badan ini adalah tentang pajak daerah, seperti halnya mengakomodir pembayaran pajak masyarakat. Salah satu pajak yang menjadi fokus pada peneitian ini adalah pajak daerah akan PBB – P2. Dalam mengakomodir pembayaran pajak masyarakat, badan ini melakukannya dengan penyelenggaraan pelayanan. Keadaan masyarakat yang sudah dibebankan oleh pajak, sehingga BPRD Lumajang berusaha meningkatkan pelayanan dari waktu ke waktu, salah satunya dengan cara inovasi pelayanan online dan juga fasilitas pelayanan keliling. Kedua inovasi tersebut digunakan untuk peningkatan pelayanan, dan langkah untuk menjajaki pemerintahan yang berbasis elektronik atau e-government. Penelitian ini menggunakan jenis desktiptif dengan pendekatan kualitatif. Penelitian ini difokuskan kepada pelayanan online melalui halaman online BPRD Lumajang serta fasilitas pelayanan keliling yang dimiliki, dilihat dari kualitas pelayanan serta pelaksaan konsep e-government. Tekhnik pengumpulan data yang dilakukan peneliti yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Instrumen penelitian terdiri dari peneliti sendiri, pedoman wawancara, dan perangkat penunjang yang digunakan pada saat penelitian melakukan observasi dilapangan. Analisis data pada penelitian ini menggunakan analisis data model interaktif menurut Miles, Huberman dan Saldana. Berdasarkan dari hasil penelitian kualitas pelayanan dari pelayanan online maupun pelayanan keliling sudah baik. Masyarakat juga dimudahkan dengan adanya fasilitas jemput bola secara door to door untuk pembayaran pajak PBB. Adanya pelayanan checking pembayaran secara online, juga membantu masyarakat dan memberikan rasa aman. Karena masyarakat dapat langsung mengetahui apabila pembayaran mereka sudah terverifikasi Saran dari peneliti konsisi sumber daya manusia yang memahami tekhnologi informasi disana masih sangat minim, sehingga dapat ditingkatkan dengan pemberian Pendidikan dan pelatihan terhadap para pegawai yang ada. Sehingga dapat membantu meningkatkan inovasi pelayanan online yang ada. Selain itu berkerja sama dengan pihak pihak terkait, untuk mengatasi kepala desa yang memberikan janji pollitik yang tidak sesuai dengan peraturan.

English Abstract

Tax and retribution agency of Lumajang is agency organize about tax and retribution problem in Lumajang. One of the prolem which organizing with this agency, is about tax in Lumajang, such as collect tax from community. Tax became focus in this research is about “PBB-P2” tax. Collected tax from cpmmunity, this agency will held public service. Caused community had burden by tax from government, so this agency tried to increasing the quality of they service public all of the time. Step to increase the public service quality, with innovation service and mobile service facility. Those innovation, used to increasing the service and step tp goes e-government. This research used kind of descriptive with qualitative approach. This research focused on online service through online page of Tax and retribution agency of Lumajang and the facility of mobile service, looks from the service quality and application of e-government concept. Data collection tehcnic in this research is use observation, interview, and documentation. The research instrument consist of own research, interview guide, and another device which helping the researcher when do observation on field research. Data analysis in this research, used interaktif model from Miles, Huberman and Saldana. Based on research result, the online service quality and mobile service had good condition. The community feel more easier with mobile service and door to door service for paying of PBB P2 tax. There service checking payment online, help community and give feel more secure. Cause community can know when they payment had verified. Suggestion from the researcher to this condition is the human resourches of the agencies, which known about technology is still inadequate. So, it can solve by gave education and training to human resourch in Tax and Retribution Agencies of Lumajnag. The result, can help increasing e-service innovation. Moreover, corporate with another related parties, can solve the problem leader in the village which gave promise policy and not according to the rules.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2019/610/051908327
Uncontrolled Keywords: Kualitas Pelayanan, Pajak Daerah, E-govermnet, Pajak PBB – P2-Service quality, local tax, e-government, Property Tax
Subjects: 300 Social sciences > 352 General considerations of public administration > 352.3 Executive management > 352.38 Information management
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Publik / Negara
Depositing User: soegeng sugeng
Date Deposited: 05 Aug 2020 07:58
Last Modified: 21 Oct 2021 04:57
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/177050
[thumbnail of Sely Kurniawan.pdf]
Preview
Text
Sely Kurniawan.pdf

Download (3MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item